Penyanyi pop terkenal Katy Perry, baru-baru ini merilis single terbarunya berjudul "Bon Appétit". Namun, tidak hanya memperkenalkan lagu terbarunya, Katy juga turut membawa resep kue pie cherry miliknya kepada penggemarnya.
Wanita cantik kelahiran 33 tahun silam ini, melalui akun Twitter miliknya mengunggah resep kue pie cherry miliknya. Kemudian ia mengklaim bahwa itulah resep kue pie terbaik di dunia.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
"Bake me a pie and you may get a surprise." tutur Katy dalam akun Twiter-nya. Lengkap tautan gambar berisi resep serta langkah-langkah membuat kue pie ini, seperti yang dilansir dari Delish (25/05/27).
Resep kue pie ini terdiri dari campuran terigu, mentega, air es, tepung jagung, gula, butter dan tentu saja buah ceri segar yang masih utuh.
Dalam hitungan jam setelah resep ini diunggah, banyak penggemar yang menunjukkan antusiasme. Mereka mengirimkan foto hasil panggangan pie mereka, yang direspon dengan baik oleh Katy.
Banyaknya penggemar yang ikut membuat kue pie ini membuat Katy memutuskan untuk membuat sebuah video. Sebagai perayaan suksesnya lagu terbarunya dengan kue pie-nya.
Dengan menggunakan kemeja putih bermotif buah ceri dengan rambut pendeknya yang menarik, Katy membahas tentang referensi buah dalam musik dan budaya pop. Sambil memanggang kue pie dengan resep yang dia bagikan sebelumnya.
![]() |
"Jika anda membaca resep ini dengan teliti, anda akan mendapatkan kue pie yang sangat lezat." ungkap Katy dalam video tersebut.
Awalnya banyak penggemar yang tidak percaya dengan resep yang Katy bagikan.Mereka menganggap bahwa resep itu dibuat secara asal dengan lirik-lirik dari lagu terbaru Katy.
Meski benar bahwa resep yang diunggahnya benar-benar sebuah resep kue pie, namun setelah dibaca ulang, Katy memasukan judul lagu terbarunya di poin terakhir yang berada di dalam resepnya, dengan seruan "Bon Appétit, baby!"
Hadirnya resep Pie Cherry Katy Perry ini berhasil menarik perhatian publik terutama mendorong kesuksesan perilisan lagu Bon Appétit.
Pada pekan lalu Katy Perry membagikan pie cherry buatannya ke penggemar yang berada di New York, dari dalam food truck warna-warni dengan motif buah ceri miliknya. (msa/odi)