8 Makanan yang Perlu Dihindari Sebelum Terbang dengan Pesawat (1)

8 Makanan yang Perlu Dihindari Sebelum Terbang dengan Pesawat (1)

Annisa Trimirasti - detikFood
Senin, 10 Apr 2017 14:33 WIB
8 Makanan yang Perlu Dihindari Sebelum Terbang dengan Pesawat (1)
Jakarta - Akses penerbangan semakin mudah. Agar penerbangan Anda nyaman, ada beberapa makanan yang perlu dihindari sebelumnya seperti telur dan kopi.

Sering merasa tak nyaman saat sedang terbang dengan pesawat? Mungkin hal itu terjadi karena apa yang Anda makan sebelumnya. Scarlata, seorang ahli diet berbasis di Boston, mengatakan beberapa makanan yang diasup sebelum atau saat penerbangan dapat berpengaruh pada kenyamanan Anda.

"Hampir 20% orang Amerika menderita sindrom iritasi usus yang perlu diperhatikan saat travelling. Secara umum, orang tidak mengalami kondisi pencernaan tak nyaman, namun mereka mengalaminya saat travelling. Gas timbul dan perut jadi tak nyaman. Jadi beberapa makanan perlu diperhatikan." ujar Scarlata.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dikabarkan oleh Air Travel (15/3/17) , Scarlata menyebutkan beberapa makanan yang sebaiknya dihindari sebelum dan saat penerbangan.

1. Telur dan daging

Foto: dreamstime
Konsumsi makanan tinggi protein seperti telur dan daging sebelum naik pesawat bukan ide bagus. Karena mereka memberi asupan untuk mikroba pencipta gas sulfida hidrogen dalam tubuh.

Butuh 3-5 jam sebelum gas tersebut dapat diproduksi, jadi bila Anda dalam penerbangan jarak dekat tidak masalah. Namun untuk penerbangan jarak jauh, menyesuaikan asupan sebelum terbang akan membantu.

2. Kacang

Foto: dok.thinkstock
Almond, mete, pistachio, cashew, flaxseed dan hazelnut kaya serat yang dapat difermentasi oleh mikroba, sehingga dapat menimbulkan gas dalam usus yang membuat Anda tak nyaman. Jadi meskipun makanan ini sehat untuk sebagian besar orang, namun dapat menyebabkan masalah saat perjalanan jarak jauh, apalagi dalam kabin bertekanan.

3. Buah yang dikeringkan

Foto: Getty Images
Sebagian besar buah yang dikeringkan seperti kismis, dapat menambah zat sorbitol dan serat di usus. Zat tesebut menarik air sehingga usus dapat dipenuhi gas, yang membuat Anda kembung. Buah-buahan jenis inipun cenderung tinggi gula dan kalori.

4. Permen karet bebas gula

Foto: GettyImages
Camilan ini kaya sugar alcohol seperti mannitol, sorbitol, dan xylitol. Alkohol ini membantu sesuatu melewati saluran pencernaan sedikit terlalu cepat, yang dapat menyebabkan kembung dan diare. Anda tentu tidak ingin mengalami gejala ini dalam penerbangan.
Halaman 2 dari 5
(ani/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads