Yuk, Bikin Camilan Tanpa Dipanggang dengan Oreo dan Marshmallow

Memasak Bersama Anak

Yuk, Bikin Camilan Tanpa Dipanggang dengan Oreo dan Marshmallow

Maya Safira - detikFood
Rabu, 22 Mar 2017 19:14 WIB
Yuk, Bikin Camilan Tanpa Dipanggang dengan Oreo dan Marshmallow
Foto: Picky-Palate
Jakarta - Jika mau mengajak anak ke dapur, coba buat camilan praktis yang mereka sukai. Seperti campuran Oreo dan marshmallow ini.

Camilan mudah dan cepat yang tak perlu dipanggang bisa dibuat bersama anak. Misalnya kreasi cookies and cream bar ini.

Anda bisa melelehkan marshmallow dan menghaluskan Oreo. Selanjutnya anak tinggal mencampurkan adonan lalu memasukkan dalam loyang. Berikut langkah lengkap pembuatannya.

1. Siapkan bahan

Foto: iStock
Untuk membuatnya diperlukan 36 buah Oreo, 400 gr Oreo ukuran besar dan 4 sdm mentega.

2. Haluskan Oreo

Foto: Picky-Palate
Tempatkan Oreo dalam food processor. Blender sampai halus. Sisihkan.

3. Buat adonan

Foto: Picky-Palate
Masukkan marshmallow dalam mangkuk dan tambahkan mentega. Lelehkan memakai microwave, sekitar 1 1/2-2 menit. Campurkan lelehan marshmallow dengan Oreo yang sudah dihaluskan. Aduk hingga rata.

4. Cetak di loyang

Foto: Picky-Palate
Tuangkan adonan ke dalam loyang yang sudah diberi kertas roti. Diamkan selama 10 menit sampai membeku. Keluarkan dari loyang dan potong kotak. Sajikan.
Halaman 2 dari 5
(msa/odi)

Hide Ads