Luar Biasa, Ada Taco Seharga Rp 330 Juta di Resort Ini

Luar Biasa, Ada Taco Seharga Rp 330 Juta di Resort Ini

Annisa Trimirasti - detikFood
Jumat, 03 Mar 2017 14:34 WIB
Foto: Grand Velas Los Cabos
Jakarta - Sajian praktis lezat asal Meksiko ini juga disediakan di resort mewah. Bahkan harganya mencapai jutaan rupiah.

Dikabarkan oleh Lonely Planet (2/3/17) , sebuah resort baru yang terletak di Baja Peninsula, Meksiko tawarkan taco paling mahal di dunia yaitu seharga $25.000 atau Rp 334.400.000. Tentu ini luar biasa mahal saat taco raksasa saja hanya seharga $9.99 atau sekitar Rp 133.000.

Kenapa bisa semahal itu?

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ternyata taco ini berisi lobster Norwegia, kaviar beluga, Kobe beef, serta truffle brie cheese. Semua isipun dibungkus dalam tortila dengan campuran serpihan emas. Kemudian diberi topping banyak serpihan emas lagi.

Luar Biasa, Ada Taco Seharga Rp 330 Juta di Resort IniFoto: Grand Velas Los Cabos (Restoran Frida)
Makin nikmat, taco juga diberi saus salsa spesial yang dibuat dari cabe morita.Taco bisa disantap dengan ditemani kemasan botol dari platinum murni dengan emas putih yang dibuat khusus berisi .925 Pasion Azteca Ultra Premium Anejo. Tequila paling mahal di dunia dengan tambahan biaya $150.000 (Rp 2 milyar).

Semua sajian mewah tersebut bisa diikmati di restoran Frida di Resort Grand Velas Los Cabos.

Makanan dengan harga fantastis ini diciptakan oleh Excecutive Chef resort yaitu Juan Licerio Alcala yang asli berasal dari Durango, Meksiko.

Luar Biasa, Ada Taco Seharga Rp 330 Juta di Resort IniFoto: Grand Velas Los Cabos
"Saya ingin membuat taco dengan produk paling baik dari Meksiko dan mengombinasikannya dengan bahan-bahan paling mahal dari seluruh dunia.Taco ini hanya yang pertama dari daftar pengalaman bersantap yang akan kami luncurkan dalam beberapa bulan ke depan." jelas Alcala.

Selain taco super mewah, wisatawan tetap bisa nikmati sajian dengan harga lebih terjangkau di 5 restoran lainnya di resort dengan pemandangan pantai luar biasa ini. (ani/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads