Gara-gara 8 Bahan di Dapur Ini Saluran Air di Wastafel Bisa Tersumbat (1)

Gara-gara 8 Bahan di Dapur Ini Saluran Air di Wastafel Bisa Tersumbat (1)

Lusiana Mustinda - detikFood
Jumat, 17 Feb 2017 13:47 WIB
Gara-gara 8 Bahan di Dapur Ini Saluran Air di Wastafel Bisa Tersumbat (1)
Foto: iStock
Jakarta - Daripada buang ongkos perbaiki saluran air di dapur. Lebih baik hindari membuang 8 jenis makanan ini di wastafel.

Walaupun teksturnya serbuk dan lunak, siapa sangka membuang bahan ini bisa menyumbat saluran air. Dikutip dalam Delish (16/02), hindari membuang 8 jenis bahan dapur ini dalam wastafel.

1. Handuk kertas

Foto: iStock
Kertas dapur yang satu ini berfungsi sebagai lap dapur yang mudah menyerap air ataupun minyak. Saat membersihkan permukaan yang basah, handuk kertas biasanya akan melunak.

Kebanyakan orang sering membuang sisa-sisa rontokan kertas ini ke dalam wastafel sehingga potongan-potongan kecilnya akan larut dalam saluran air dan bisa saja menyumbat saluran air.

2. Stiker

Foto: iStock
Saat mencuci buah, stiker yang tertempel dalam pisang, alpukat ataupun buah lainnya akan ikut tersiram ke dalam saluran air. Dan stiker kertas ini bisa menyumbat saluran.

Sebelum mencuci buah, sebaiknya buka terlebih dulu stikernya agar tidak ada bahan-bahan kertas yang ikut terbawa oleh aliran air.

3. Pasta dan mie

Foto: iStock
Saat merebus pasta ataupun mie instan Anda sering langsung membuang air panas ke dalam wastafel. Padahal, hal ini dapat membuat potongan mie instan akan masuk ke dalam saluran air. Disarankan, untuk menggunakan saringan berlubang kecil saat Anda hendak membuang air sisa rebusan mie atau pasta agar tak menyumbat.

4. Tepung terigu

Foto: iStock
Tepung terigu ditambah dengan air akan menghasilkan tekstur yang lengket seperti lem. Karena teksturnya yang lengket, bisa saja tepung yang basah akan menangkap potongan sisa makanan lain yang dibuang dalam wastafel. Sehingga lebih baik langsung buang tepung terigu ke dalam tempat sampah.
Halaman 2 dari 5
(ani/ani)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads