Slurrp! Ramen Enak Bisa Dicicip di 5 Restoran Kemang Ini

Slurrp! Ramen Enak Bisa Dicicip di 5 Restoran Kemang Ini

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Minggu, 12 Feb 2017 11:39 WIB
Slurrp! Ramen Enak Bisa Dicicip di 5 Restoran Kemang Ini
Foto: iStock/detikFood
Jakarta - Mampir ke Kemang, Anda bisa melipir makan ramen enak. Ada yang berkuah original, shoyu, miso, dan kari. Makin enak diberi aneka topping gurih.

Di Kemang ada beberapa restoran yang menyuguhkan menu ramen. Tiap restoran punya racikan berbeda dengan cita rasa istimewa. Yuk, coba!

1. NoMINoMi Delight

Foto: iStock/detikFood
NoMINoMi Delight menawarkan spicy ramen sebagai menu andalan. Tersedia pilihan Beef Ramen, Chicken Ramen Special, Chicken Udon, hingga Curry Ramen. Nomi Beef Curry Ramen bisa jadi pilihan, berisi setengah potong telur rebus, irisan daging tipis, daun bawang, jamur kuping, daging cincang, fish cake, dan cabai rawit. Mie yang lembut mulur berpadu enak dengan kuah kari kental.

NoMINoMi Delight
Jl. Benda Raya No. 14C
Kemang, Jakarta
Telepon: 021 22001770

2. Hakata Ikkousha

Foto: iStock/detikFood
Restoran ini menyajikan ramen versi Hakata dari distrik Fukuoka di Kyushu, Jepang. Ada pilihan Ramen Ayam Special, Ramen Ayam TamTam, Ramen Ayam Kari, hingga Ramen Ayam Sup Tauco. Pengunjung bisa memilih jenis mie-nya seperti mie kecil, mie besar, mie keriting, mie besar Jepang, dan mie merah. Toppingnya tersedia cashu ayam, telur ayam, telur rebus, dan jagung. Untuk yang mencari ramen babi, restoran ini juga menyediakannya.

Hakata Ikkousha
Kemang Arcade, Lantai Ground
Jl. Kemang Raya, Kemang
Telepon: 021 7182215

3. Ikuze

Foto: iStock/detikFood
Mampir ke Ikuze tak hanya bisa cicip sushi dan donburi, ada juga ramen berkuah hangat yang sedap. Pilihannya antara lain Spicy Miso Ramen, Dorai Ramen, Beef Miso Ramen, Tempura Shoyu Ramen, dan Kimchi Tofu Ramen. Ada juga aneka soba dan udon yang sayang dilewatkan.

Ikuze
Kemang Village (Lippo Mall), The Avenue of Stars
Lantai Upper Ground
Jl. Pangeran Antasari, Kemang
Telepon: 021 29528356

4. Takarajima

Foto: iStock/detikFood
Takarajima menyediakan ragam menu Jepang seperti sushi, sashimi, dan bento. Bagi penyuka ramen, tersedia beberapa pilihan menggiurkan. Seperti Yaki Ramen, Chicken Katsu Ramen, Soyu Ramen, Volcano Ramen, dan Beef Ramen.

Takarajima
Plaza Adorama, Lantai 2
Jl. Kemang Raya No. 17, Kemang
Telepon: 021 7191047

5. Mitsuru Ramen

Foto: iStock/detikFood
Gerai di food court ini menawarkan aneka jenis ramen. Mulai dari yang original, bercita rasa shoyu, kari, hingga miso. Ada juga ramen unik bercita rasa rendang dan keju. Slurrpp!

Mitsuru Ramen
De'Tents, Jl. Kemang Raya No. 14A
Kemang, Jakarta
Halaman 2 dari 6
(lus/odi)

Hide Ads