Pada tahun 1995, Trump dan istri pertamanya Ivana sempat tampil dalam iklan Pizza Hut. Di sana, pasangan yang bercerai tahun 1990 itu bergurau mengenai percerainnya. Sampai dikenal oleh eksekutif iklan di belakang layarnya sebagai kampanye "Pizza Slut."
Foto: Moments in Time |
Trump dan Ivana bercakap-cakap dengan kesan sedikit "nakal" untuk pertemuan romantisnya kembali. Sampai akhirnya terungkap mereka berbicara mengenai pizza.
Iklan berusia lebih dari 20 tahun yang dibuat BBDO itu dilakukan untuk produk yang dikenal dengan "stuffed crust pizza". Pembuatan iklan dilakukan di sebuah set di Queens yang dirancang mirip kamar mewah Trump Tower.
Foto: Pizza Hut |
Direktur kreatif iklan tersebut punya storyboard atau sketsa gambar yang disusun sesuai naskah, lengkap dengan tanda tangan Trump dan Ivana. Trump membubuhkan tulisan "Great Job!" di storyboard itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Moments in Time |
"Saat itu dia adalah orang yang sangat menyenangkan untuk bekerja sama. Pada tahun 1995 tidak ada kaitan politik baik dengan dia atau brandnya. Tapi Anda bisa lihat bahwa ia harus menjadi orang yang mengontrol. Ketika Trump setuju melakukan iklan, ia punya satu syarat, sampai di tempat pukul 08.00 pagi dan meninggalkan lokasi pukul 14.00. Aturannya tidak bisa dinegosiasikan," kisah pria yang tak mau menyebut namanya itu kepada agen Moments in Time,
Gary Zimet, mengenai pembuatan iklan. Menurut Adweek, iklan dengan penampilan Trump dan kehadiran produk baru itu mampu mendongkrak penjualan Pizza Hut $300 juta (Rp 4 triliun) pada akhir tahun 1995. (msa/odi)

Foto: Moments in Time
Foto: Pizza Hut
Foto: Moments in Time
KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN