Seram! Restoran China Sajikan Makanan Mirip Potongan Kaki Manusia

Seram! Restoran China Sajikan Makanan Mirip Potongan Kaki Manusia

Lusiana Mustinda - detikFood
Senin, 16 Jan 2017 17:30 WIB
Foto: Mirror
Jakarta - Restoran China ini dituduh sajikan hidangan berbentuk mirip potongan kaki manusia. Gambarnya menyebar secara online hingga viral. Hii, seram!

Sebuah restoran China yang terletak di Padua, Italia ini disebut-sebut sajikan potongan daging manusia untuk pengunjung. Tuduhan inipun semakin menyebar setelah foto mengerikan ini diunggah oleh salah satu karyawannya.

Dilansir dalam Mirror (13/01), seorang karyawan mengunggah gambar mengerikan ini di Facebook. Dalam gambar tersebut terlihat dua buah kaki terputus dengan sedikit darah serta urat-urat yang terlihat dalam mangkuk berwarna biru.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Foto ini muncul setelah seorang pengunjung asal Slovenia datang bersama dengan temannya ke restoran ini dan memesan bear paws atau cakar beruang.

Seram! Restoran China Sajikan Makanan Mirip Potongan Kaki ManusiaFoto: Mirror
Bear paws ini merupakan sajian makanan langka yang dianggap lezat dan juga lezat pada masakan China.

Seorang karyawan yang tidak disebutkan namanya ini mengklaim bahwa hidangan yang disajikan untuk sajian ini adalah kaki manusia yang kemudian disajikan ke tamu dari Slovenia bersama teman-temannya.

Setelah melihat foto tersebut, pelanggan restoran melaporkan hal ini kepada otoritas di Italia setelah melihatnya secara online. Para pejabat polisi dan badan penguji makanan memeriksa restoran tersebut.

Badan penguji tidak menemukan adanya jejak daging beruang. Akan tetapi mereka menemukan 55 pounds atau sekitar 25 gram daging dan ikan beku yang tidak diketahui asalnya. Tim juga menemukan lemari es, lantai dan juga oven yang penuh dengan kotoran minyak.

Seram! Restoran China Sajikan Makanan Mirip Potongan Kaki ManusiaFoto: Getty Images
Selain itu juga ditemukan beberapa bungkus kaki katak dan daging kepiting yang sudah kadaluwarsa.

Kini, polisi telah berkonsultasi dengan ahli forensik tentang gambar yang diduga mirip seperti kaki manusia tersebut. Mereka menyimpulkan bahwa tidak ditemukannya daging beruang, tetapi penyelidikan masih akan terus berlanjut untuk mengungkap apakah daging yang mereka gunakan benar dari manusia atau bukan.

Tidak diketahui bagaimana kelanjutan dari penyelidikan polisi dan tidak dikabarkan apakah restoran ini masih diizinkan buka atau sudah ditutup. (ani/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads