Hindari Membuang 5 Bahan Makanan Ini ke Bak Cuci Piring Agar Saluran Tak Mampet

Hindari Membuang 5 Bahan Makanan Ini ke Bak Cuci Piring Agar Saluran Tak Mampet

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Selasa, 27 Des 2016 09:03 WIB
Hindari Membuang 5 Bahan Makanan Ini ke Bak Cuci Piring Agar Saluran Tak Mampet
Foto: thinkstock
Jakarta - Cegah saluran cucian piring mampet dengan tidak mengalirkan bahan makanan ini ke dalamnya. Mulai dari serpihan cangkang telur hingga sisa tepung terigu.

Beberapa bahan makanan tak bisa dibuang lewat saluran cucian piring karena sifatnya sulit terurai atau lengket. Foodbeast (27/12) merangkum 5 bahan makanan yang sering memicu mampetnya saluran cucian piring.

1. Cangkang telur

Foto: Foodbeast
Cangkang telur sangat mudah pecah dan rapuh. Serpihannyapun sering kali jatuh ke saluran cucian piring saat sedang menyiapkan telur. Untuk membuangnya, segera kumpulkan cangkang telur dalam kantung plastik. Lalu buang ke tempat sampah. Hindari mengalirkannya ke saluran cucian piring karena berpotensi menyumbat pipa saluran.

2. Kulit buah dan sayuran

Foto: Foodbeast
Kulit buah dan sayuran sulit terurai sehingga sering jadi penyebab saluran cuci piring mampet jika dibuang ke dalamnya. Sebaiknya buang kulit-kulit buah dan sayuran langsung ke tempat sampah. Atau bisa dimanfaatkan untuk banyak hal seperti dihilangkan cairannya lalu diolah jadi tepung, dibuat keripik, atau dijadikan pupuk kompos yang baik untuk tanaman.

3. Kulit jeruk

Foto: Foodbeast
Sama seperti cangkang telur dan kulit buah atau sayuran, kulit jeruk juga mudah menyumbat saluran cucian piring. Namun kulit jeruk berbeda karena bisa pemanfaatannya lebih kreatif.

Bukan hanya untuk tepung atau kompos tetapi juga manisan. Caranya, potong kulit jeruk menjadi lembaran tipis. Rebus dalam larutan simple syrup. Gulingkan dalam gula perasa sebelum didinginkan.

4. Minyak atau lemak hewan

Foto: Foodbeast
Bahan terburuk yang mungkin menyumbat saluran cucian piring adalah minyak atau lemak hewan. Terlebih jika lemak dalam pipa saluran sudah dingin dan padat.

Daripada menyumbat saluran, simpan lemak hewan dalam wadah khusus sekali pakai dan dinginkan sebelum dibuang. Atau simpan dalam kulkas sebagai alternatif minyak atau untuk memberi rasa pada makanan seperti kentang panggang dan telur.

5. Tepung dan bahan makanan berpati

Foto: Foodbeast
Sisa-sisa tepung dan bahan makanan berpati seperti pasta dan roti juga berpotensi menyumbat saluran cucian piring karena lengket. Pastikan membuang tepung dan bahan makanan berpati langsung ke tempat sampah. Atau hilangkan cairannya dan olah lebih lanjut menjadi tepung seperti halnya kulit buah dan sayuran.
Halaman 2 dari 6
(ani/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads