Putih telur punya rasa hambar dan bertekstur agak keras saat matang. Tentunya kuning telur lebih populer dibanding putihnya. Namun putih telur bisa jadi alternatif sehat untuk olahan menu sahur rendah lemak. Seperti omelet putih telur. Untuk membuat omelet sedap, cobalah ikuti langkah ini.
1.Kocok
Taruh putih telur dalam wadah yang bersih. Kocok dengan kocokan kawat hingga berbuih halus dan mengembang. Usahakan tak ada sisa putih telur cair yang tersisa dalam wadah agar tekstur omelet jadi empuk lembut.
![]() |
2. Aduk
Panaskan wajan antilengket di atas pai kecil. Tuangkan putih telur dan ratakan dengan spatula hingga rata. Gunakan api kecil agar omelet tidak gosong.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski sedang berdiet, tidak masalah menambah lemak sehat dalam omelet. Masaklah putih telur memakai sedikit lemak sehat kaya rasa seperti minyak zaitun, minyak kelapa atau mentega. Untuk mendapat asupan lemak, tambahkan keju Parmesan atau jenis keju randah lemak agar rasanya lebih gurih enak.
![]() |
4. Topping
Pemakaian topping bisa membuat rasanya lebih enak. Tambahkan topping atau isian seperti omelet biasa. Seperti daun bawang, rempah daun, tomat cincang, jamur tumis, bayam rebus atau paprika cincang. (odi/odi)



KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN