Â
Bagi penganut vegan ataupun penganut hidup sehat, ada beberapa makanan yang dihindari. Tapi chocolate truffle tetap bisa dimakan dengan memadukan kurma dan kacang. Tak hanya orang dewasa, anak-anak juga suka. Apalagi jika si kecil sedang bosan dengan rumball dari biskuit.
Â
Pembuatannya begitu mudah dan praktis. Namun citarasanya tetap mampu memuaskan lidah. Mau coba? Ikuti saja resep dari Mandy Mazliah, seorang vegetarian asal London yang membuat blog Sneaky Veg.
Â
1. Siapkan bahan
Foto: Getty Images
Untuk membuat 8 butir chocolate truffle diperlukan 150 gr kurma, 100 gr (almond atau mete), 50 gr buah kering (kismis, cherry atau lainnya), 1 sdm bubuk kakao, 1 sdm madu atau maple syrup.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Chaipluscake
Potong kurma jadi dua bagian, sisihkan. Masukkan kacang ke dalam food processor sampai jadi cincangan halus. Kemudian tambahkan kurma, buah kering, bubuk kakao dan madu ke dalam food processor. Olah sampai tercampur rata dan lengket.
3. Bulatkan adonan
Foto: Getty Images
Tempatkan sedikit minyak di tangan, ambil adonan. Buatlah bola-bola berukuran sedang dari adonan tersebut.
4. Dinginkan dalam kulkas
Foto: Getty Images
Agar bola-bola padat, masukkan ke dalam kulkas. Minimal pendinginan satu jam sebelum penyajian. Keluarkan dari kulkas dan sajikan.
(lus/odi)

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN