Cake Bentuk Jantung Manusia Ini Bisa untuk Ekspresikan Rasa Cinta

Sajian Spesial Valentine

Cake Bentuk Jantung Manusia Ini Bisa untuk Ekspresikan Rasa Cinta

Tania Natalin Simanjuntak - detikFood
Minggu, 14 Feb 2016 12:22 WIB
Foto: Foodiggity/Youtube
Jakarta - Yolanda Gampp selalu membuat sensasi menarik dengan cake buatannya. Setelah membuat cake persis semangka ia membuat cake persis jantung manusia.
​​
​Cake valentine umumnya dibuat bentuk hati dengan paduan cokelat dan hiasan bunga dan pita untuk ​memberikan kesan romantis.​ Yolanda Gampp ​justru beride membuat cokelat 'jantung hati' dalam bentuk sebenarnya.​



Pembuat kue yang terkenal lewat channel pribadinya How To Cake It di Youtube membuat kue mirip jantung manusia ​dengan ​hiasan ​darah yang ​berceceran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dilansir foodigity (5/02) Yolanda membuat 'The Human Heart Valentine Cake' dengan Deep Red Velvet dan burgundy chocolate ganache yang ia buat sendiri. Dengan bantuan model jantung dari plastik, ia mengikuti bentuk serta celah dengan pisau.



Untuk membuatnya semakin realistik, wanita​ berambut keriting ini juga membuat ​pembuluh darah​ berwarna merah dan biru. Ia membuatnya dari fondant warna-warni, melapisi seluruh kue dengan fondant merah darah, lalu menyiramnya dengan selai raspberry untuk mendapat kesan darah betulan.

Untuk siapapun yang ingin tahu cara membuatnya, Yolanda Gampp telah membuat video tutorialnya di Youtube dengan judul How To Make Human Heart Cake. Video berdurasi 11 menit ini telah dilihat lebih dari sejuta kali dan How To Cake It sendiri telah di-subscribe oleh lebih dari 1,1 juta orang.

(msa/odi)

Hide Ads