Perusahaan desain Jepang, Nendo meyakini tekstur berperan penting dalam membangkitkan selera makan. Tahun 2015, merekapun meluncurkan chocolatetexturebar. Produk ini adalah cokelat batangan yang tiap lembarnya terdiri dari 12 kotak kecil (segmen) dengan tekstur berbeda.
Tekstur tersebut antara lain garis unik, titik, zigzag, kotak, dan pola berkelok. Keseluruhan tekstur diyakini mampu membuat seseorang mengalami dimensi baru dalam menikmati sebatang cokelat.
Terdapat 5 pilihan rasa chocolatetexturebar yaitu susu, strawberry, cokelat putih, cokelat pahit, dan matcha.
Untuk menikmatinya, Nendo juga menyediakan chocolatemixer. Berupa bulatan cokelat putih dan bubuk permen raspberry serta mangga. Keduanya dituang dalam botol tabung reaksi kecil hingga tercipta letupan-letupan kecil berupa sugar puff berbentuk hati.
Menurut situs Wallpaper (09/02), kedua produk unik ini mulai dijual bulan Februari.
(tan/odi)

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN