Ca Phe dan Masala Chai Tea Jadi Minuman Hangat Populer dari Vietnam dan India

Minuman Penghangat Badan

Ca Phe dan Masala Chai Tea Jadi Minuman Hangat Populer dari Vietnam dan India

Andi Annisa Dwi R - detikFood
Rabu, 20 Jan 2016 15:01 WIB
Foto: Thinkstock
Jakarta - Tiap negara punya racikan minuman hangat yang unik, termasuk negara Asia. Vietnam, dikenal dengan racikan kopi hitamnya. Bagaimana dengan Korea, Jepang, dan Malaysia?

Menikmati minuman hangat saat udara dingin jadi ritual masyarakat dunia. Karenanya tiap negara memiliki minuman hangat yang khas seperti Masala Chai Tea di India. DetikFood (19/01) telah merangkum minuman hangat lain di beberapa negara Asia seperti berikut.

1. Sungnyung-Korea



Ilustrasi: Thinkstock
Tampilan sungnyung mirip seperti teh. Minuman yang sudah ada sejak periode Goryeo ini dibuat dari kerak nasi yang direbus bersama air. Untuk membuatnya, tuangkan air panas di atas lapisan kerak nasi lalu didihkan sebentar.

Sungnyung juga bisa dibuat dengan memanggang nasi di atas wajan hingga kecokelatan lalu rebus bersama air panas selama 10 menit. Rasa sungnyung mengingatkan akan roti panggang. Minuman non-kafein ini umum dinikmati setelah makan.

2. Kuzuyu-Jepang



Foto: Japan Square
Kuzu berasal dari kata 'kudzu' yang berarti bubuk arrowroot (garut) dan 'yu' yaitu air panas. Di Jepang, minuman ini biasa dinikmati saat musim dingin. Selain rasa original, beberapa orang menjual kuzuyu yang sudah ditambahkan jahe atau teh hijau.

Kuzuyu juga ada versi tabletnya. Tablet ini dilengkapi dengan bunga dan diseduh sebagai teh. Teh ini berkhasiat atasi hidung tersumbat dan sakit tenggorokan.

3. Ca Phe-Vietnam



Ilustrasi: Thinkstock
Menikmati Ca Phe atau kopi adalah kegiatan sehari-hari masyarakat Vietnam. Mereka meminum kopi sepanjang hari untuk menambah energi. Karenanya warung kopi amat mudah ditemukan di sana.

Kopi Vietnam dikenal bercita rasa kuat karena dominan dibuat dari robusta. Penyeduhannya menggunakan dripper atau saringan kecil yang ditempatkan di atas cangkir. Terdapat dua jenis Ca Phe yaitu kopi hitam (Ca Phe Da) dan kopi susu (Ca Phe Sua Da).

4. Masala Chai Tea-India



Ilustrasi: Thinkstock
Minuman ini umum dijual di sekitar stasiun kereta api India. Masala Chai Tea dibuat dari teh hitam yang direndam bersama susu panas dan air lalu ditambahkan aneka rempah. Seperti kapulaga hijau, cengkeh, kayu manis, jahe, dan lada. Beberapa orang juga menambahkan pala, vanili, atau adas untuk ciptakan rasa yang unik.

5. Teh Tieguanyin-China



Ilustrasi: Thinkstock
Rasa teh ini mirip antara teh hijau dan teh hitam, namun warnanya lebih kekuningan. Tieguanyin yang termasuk varietas teh oolong premium ini beraroma bunga dan buah yang segar. Sementara aftertaste-nya mirip madu. Teh ini dapat ditemui di rumah-rumah teh lokal di penjuru CHina, namun tempat produksi utamanya berada di Anxi, Provinsi Fujian.

6. Teh tarik-Malaysia



Teh tarik terbuat dari teh dan susu. Minuman ini sebenarnya lazim ditemukan di Asia Tenggara, namun lebih banyak dijual di Malaysia oleh para mamak (orang India Muslim). Dinamakan 'tarik' karena proses pembuatannya menggunakan dua cangkir yang saling dituangkan satu sama lain (mirip ditarik) hingga berbusa. Teh tarik makin enak disantap dengan roti canai atau roti panggang.

(tan/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads