Ini Dia 8 Tren Wisata Makanan Tahun 2016 yang Menarik Dicoba (2)

Ini Dia 8 Tren Wisata Makanan Tahun 2016 yang Menarik Dicoba (2)

Maya Safira - detikFood
Selasa, 12 Jan 2016 19:24 WIB
Ilustrasi: Thinkstock
Jakarta - Berwisata ke luar negeri tak lengkap tanpa menikmati makanan​ unik​. Tahun ini, ada hal menarik terkait makanan yang bisa dicoba saat melakukan perjalanan.

Jika ​jalan-jalan​ ke luar negeri tahun 2016, ada beberapa tempat menarik yang perlu dikunjungi. Seperti mencoba makanan latin atau mengunjungi museum wine. Inilah yang menjadi sorotan untuk tren wisata makanan tahun ini.

5. Menikmati sayuran



Foto: Spearswms.com
Nampaknya akan semakin banyak restoran yang meniadakan menu daging. Misalnya Alain Ducasse yang memfokuskan restorannya, Alain Ducasse au Plaza Athénée, pada seafood dan sayuran. Menurut Ducasse, sumber daya di bumi sudah semakin langka jadi harus mengonsumsi makanan secara lebih etis.

6. Bourdain Market



Foto: Thinkstock
Selama 5 tahun terakhir, New York telah dibanjiri kehadiran megamarkets dan food halls. Salah satu proyek yang paling dinantikan tahun ini adalah food market besar milik Anthony Bourdain. Mantan chef ini sudah menyewa Pier 75 di 15th street sebagai tempat food market. Rencananya Bourdain Market akan berisi 100 penjaja makanan kaki lima terlezat di dunia. Seperti Geylang Claypot Rice dari Singapura dan mie khas kaki lima China.

7. Mencoba makanan Latin



Foto: Astrid y Gaston
Makanan Amerika Selatan yang umumnya dikenal adalah empanadas dan barbecue. Namun lebih dari itu, restoran seperti Central dan Astrid y Gaston di Lima, Borago di Santiago dan D.O.M di Sao Paolo termasuk yang terbaik di dunia. Banyak chef berbakat mulai merambah dunia internasional. Misalnya chef Virgilio Martinez dari Central yang melebarkan jangkauan ke London dan Moskow. Di Paris, Gaston Acurio dari Astrid y Gaston akan membuka Manko, restoran tapas gaya Peru.

8. Wine dari berbagai negara



Foto: Aquitain Online
Pecinta wine bisa mengunjungi museum wine yang dibangun dengan dana 18 juta Euro (Rp 200 miliar). La Cite du Vin di Bordeaux, Prancis, akan menjadi pusat wine dari berbagai negara dunia. Buka Juni mendatang, Cite akan dilengkapi 20 pameran edukasi. Ada juga wine bar dan toko wine yang konon berisi 9.000 wine dari berbagai negara, termasuk negara jauh seperti Kazakhstan.



(msa/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads