Racik Masker Wajah dari Blueberry dan Lemon Agar Kulit Mulus

Racik Masker Wajah dari Blueberry dan Lemon Agar Kulit Mulus

Andi Annisa Dwi R - detikFood
Sabtu, 09 Jan 2016 12:57 WIB
Foto: Ilustrasi Thinkstock
Jakarta -

Blueberry tinggi kandungan antioksidan yang baik untuk kesehatan kulit. Racikan masker wajah dari blueberry dan lemon mampu membuat kulit bersih dan bersinar.

Meski bentuknya kecil, blueberry punya segudang manfaat kesehatan untuk kulit. Jerawat, noda hitam, dan warna kulit tidak merata dapat diatasi dengan masker blueberry. Kandungan vitamin A pada buah berwarna ungu ini juga mampu atasi keriput dan masalah penuaan kulit.

Untuk hasil lebih maksimal, Boldsky (09/01) mengungkap bahan makanan yang cocok dipadukan dengan blueberry sebagai masker wajah alami.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


1. Blueberry dan yogurt



Masker ini sangat cocok untuk atasi kulit kering dan kusam. Wajah juga akan bersinar bila rutin mengaplikasikan masker ini. Caranya buat pasta dari campuran yogurt dan blueberry yang sudah dihaluskan. Oleskan pada wajah dan biarkan beberapa saat. Bilas dengan air dingin setelahnya.


2. Blueberry dan lidah buaya

Paduan gel lidah buaya dan blueberry dapat hilangkan lingkaran hitam di bawah mata. Tumbuk beberapa buah blueberry lalu campurkan gel lidah buaya. Oleskan racikan ini pada wajah. Diamkan sekitar setengah jam lalu bilas dengan air bersih.


3. Blueberry dan lemon




Masalah kulit berminyak dapat diatasi dengan masker ini. Asam pada lemon membuat warna kulit lebih terang. Ketika dikombinasikan dengan blueberry, wajahpun tampak bersinar. Aplikasikan rutin seminggu sekali untuk hasil terbaik.


4. Blueberry dan minyak zaitun

Kombinasi antioksidan pada blueberry dan minyak zaitun membuatnya sangat baik atasi masalah penuaan kulit. Campurkan minyak zaitun dengan pasta blueberry. Oleskan pada wajah setidaknya seminggu sekali untuk kurangi keriput dan garis-garis halus.


5. Blueberry dan kunyit

Jerawat dan infeksi kulit lainnya dapat diatasi dengan masker blueberry dan kunyit. Campurkan pasta blueberry dengan sedikit kunyit. Oleskan pada kulit beberapa saat lalu bilas hingga bersih.



(tan/odi)

Hide Ads