Mulai banyak produsen yang menawarkan fitur desain sendiri untuk pelanggan. Dalam hal ini pelanggan dapat memilih ukuran, pola, hingga warna suatu alat dapur. Hal-hal seputar dapur berikut juga diperkirakan akan populer tahun depan.
5. Keran transformatif
Fungsi keran air kini semakin berkembang dan canggih. Ada keran yang bisa menghasilkan air biasa menjadi sparkling water hingga kopi selezat buatan kafe! Operasionalnya pun terbilang mudah karena Anda hanya perlu menggerakkan tuas atau menghubungkan keran dengan aplikasi khusus di gadget.
6. Keramik dapur
Dapur akan makin semarak dengan keramik dinding berpola unik. Di Amerika Serikat terdapat layanan online yang memungkinkan pelanggan memilih pola dan warna keramik sesuai selera dari lebih 100 pilihan. Usai pemesanan usai, keramik akan dikirim langsung ke rumah dalam waktu 6 minggu.
7. Warna rose gold
Sentuhan warna silver khas stainless steel sudah mulai dilupakan. Tahun 2016, stainless steel mulai digantikan dengan tembaga, kuningan, atau rose gold yang warnanya lebih cantik, mewah, dan membawa kesan homey. โKetika dapur dianggap seperti ruang tamu, maka kita akan melihat peralatan didalamnya sebagai furnitur,โ ujar desainer Patrick Schiavone.
8. Peralatan dapur berwarna rose gold
Beberapa alat dapur sudah hadir dengan sentuhan warna rose gold, seperti panci dan teko. Ada pula tempat sampah yang terlihat mewah dengan sentuhan warna rose gold di beberapa sisiannya.
(adr/odi)

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN