Garam Yakima dan Garam Bali, Garam Kaya Nutrisi untuk Makanan (1)

Garam Yakima dan Garam Bali, Garam Kaya Nutrisi untuk Makanan (1)

Tania Natalin Simanjuntak - detikFood
Senin, 07 Des 2015 16:12 WIB
Foto: Thinkstock
Jakarta - Garam bukan sekadar bumbu yang membuat makanan jadi gurih enak​. Ternyata, garam ​di dunia ada beragam jenis, rasa, dan bentuk.​ Rasanya tak sekadar asin.​

Garam apa yang Anda pakai untuk memasak? Garam ternyata tak hanya berasal dari laut saja. Sumber mineral ini juga ada yang berasal dari gua dan kaki gunung, salah satunya Pink Himalayan Salt. Namun, tak banyak yang tahu tentang hal ini. Pad​ahal​, nutrisi garam unik ini tak kalah melimpah dan lebih sehat dari garam yodium biasa.


1. Garam abu-abu Atlantik

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seperti namanya, warna garam ini keabu-abuan dan bertekstur kasar dan lembap berasal dari pantai Atlantik Prancis. Warna abu-abu dari Grey Atlantic Salt ini berasal dari penyerapan mineral tanah liat yang ada di tambak garam. Tak hanya mineral yang ada di dalam garam ini. Tapi ada juga magnesium, zat besi, kalsium, potasium, mangan, iodine, dan timah. Grey Atlantic Salt ini cocok untuk berbagai hidangan, khususnya hidangan ikan dan ​unggas​.

2. Yakima



Foto: pantryparatus.com
Berasal dari Yakima, Washington, Amerika Serikat, Yakima terkenal dengan hasil apelnya. Batang-batang apel inilah yang digunakan untuk mengasapi garam, dan menjadikan garam ini punya aroma yang khas. Garam yang punya nama lain Yakima Applewood Smoked Sea Salt ini pun cocok jadi garam khusus membakar daging. Ketika dibakar, garam ini akan menimbulkan aroma gurih yang lezat.

3. Hawaiian Salt



Foto: Thinkstock
Punya nama lain Alaea, warna pink-nya berasal dari tanah liat pantai Hawaii. Mengandung zat besi tanah liat vulkanik yang berwarna merah, garam ini cocok untuk hidangan gurih, seperti ikan dan daging panggang. Cocok juga dipadukan dengan rempah segar.

Selain berwarna pink, garam Hawaii juga ada yang berwarna hijau dan hitam. Garam hitam bahkan baik untuk pencernaan dan garam hijau adalah garam yang dicampur dengan daun bambu, menghasilkan aroma sedap.

Hawaiian Pink Salt akan mengeluarkan suara mendesis ketika dimasukkan ke dalam cairan, dan hidangan jadi terasa gurih lembut. Garam-garam ini berasal dari laut dari pulau ​Hawaii.​


4. Maldon



Foto: Thinkstock
Inggris juga ternyata punya garam khas yang berasal dari salah satu daerah bernama Maldon. Daerah ini ada di Essex, dan terkenal dengan nama Maldon Sea Salt. Garam dari Maldon ini telah diproduksi sejak tahun 1882, dan cocok untuk segala hidangan. Mau daging, sayur, buah, hidangan penutup hingga kue manis serta cokelat pun enak. Maldon adalah garam kesukaan para chef, karena bentuknya kristal dan akan meleleh di mulut. Garam Maldon berasal dari Maldon Marine Lake, danau yang ada di Essex.




(tan/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads