Sup Iga, Sup Favorit Sepanjang Masa

Olahan Iga Sapi Lezat

Sup Iga, Sup Favorit Sepanjang Masa

Maya Safira - detikFood
Kamis, 03 Des 2015 13:52 WIB
Foto: Detikfood
Jakarta - Kuliner Indonesia mengenal banyak olahan iga. Sup iga ​berkuah bening termasuk yang paling banyak digemari. Dihirup hangat dengan rasa gurih enak.​

Saat udara dingin, paling enak menyantap sup yang bisa menghangatkan tubuh. Seperti sup iga sedap berkuah gurih. Hidangan ini banyak digemari karena ada paduan kaldu hangat dan irisan iga sapi empuk.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sup iga cocok memakai iga bagian bawah (short ribs). Bagian ini lebih tipis dan cocok untuk sup. Sebaiknya tidak memakai iga dengan lapisan lemak tebal karena rasa kurang enak dan membuat kaldu berminyak.

Untuk membuat sup iga, didihkan air dalam panci. Kemudian masukkan daging iga yang sudah bersih dan dipotong-potong. ​Saat mendidih pertama, angkat buih halus dan kotoran di permukaannya.​

​Kecilkan api. ​Masak terus sampai daging empuk. Agar aroma lemak daging sapi bisa berkurang, tambahkan selembar daun salam saat merebus kaldu.​ ​

​Jika memakai iga sapi impor, buang lemak yang berlebihan pada daging dan tulangnya. Jika ingin lebih praktis, rebus iga dalam air secukupnya dalam panci bertekanan (pressure cooker). Hitung lama memasak 30 menit sejak panci berdesis.​

​Bumbui sup iga dengan bawang merah atau bawang bombay yang diiris kasar dan ditumis dengan sedikit mentega. Tambahkan pala, merica, garam dan cengkih agar aromanya harum.​



Sebagai pelengkap sup iga sapi, tambahkan aneka sayuran. Seperti irisan wortel, kentang, tomat ataupun kacang merah. Ini membuat sup iga makin enak bernutrisi.

Belum ada inspirasi untuk membuat olahan iga sapi tradisional? Coba saja beberapa kreasi resep Detikfood. Ada Sup Iga Sapi, Sup Iga Lobak Bawang, atau Sup Kentang Iga.

(msa/odi)

Hide Ads