Italia Ajak Warganya Konsumsi Produk Lokal Saat Natal

Italia Ajak Warganya Konsumsi Produk Lokal Saat Natal

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Selasa, 01 Des 2015 07:27 WIB
Foto: Thinkstock
Jakarta -

KTT iklim di Paris bertujuan menghentikan pemanasan global. Guna mendukung hal tersebut, para petani di Italia menyerukan warganya mengonsumsi makanan lokal.

Seperti diberitakan News 24 (30/11), petani Italia tidak menyarankan konsumsi salmon Alaska, kacang California, atau asparagus Peru saat Natal. Mereka justru mengajak warganya mengonsumsi buah dan sayur lokal yang jarang dikonsumsi. Seperti pir berduri (prickly pears), kesemek, apel limoncello, dan pir madernassa.

Hal ini berkaitan dengan temuan organisasi petani, Coldiretti, mengenai tingginya permintaan impor makanan mewah dari daerah lain. Diantaranya cherry dari Chili dan melon dari Guadeloupe.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebagai contoh, mereka menemukan tiap 1 kg peach yang diterbangkan dari Chili ke Italia menghasilkan 21,6 kg emisi karbon. Sementara jika mereka menerapkan produksi zero-miles maka jumlah emisi dapat berkurang hingga 40%.

Produk lain yang tidak disarankan Coldiretti adalah semangka Brazil, kacang panjang Mesir, dan blackberry dari Meksiko.

Guna menggarisbawahi komitmen mereka, para petani berencana membagikan jus produksi lokal bagi para demonstran yang berunjuk rasa di Roma.

(adr/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads