Warga Paris Tolak ISIS dengan Makan di Teras Kafe

Warga Paris Tolak ISIS dengan Makan di Teras Kafe

Maya Safira - detikFood
Rabu, 18 Nov 2015 15:25 WIB
Foto: Reuters/The Guardian
Jakarta - Warga Paris melakukan aksi selama satu malam dengan menikmati makanan dan minuman di teras kafe pada Selasa (17/11). Ini dilakukan untuk mengenang korban penyerangan sekaligus menentang ISIS.

Laporan Reuters (17/11) menyebut media sosial sempat dipenuhi slogan "Je suis en terrasse" (Saya di teras kafe) layaknya gerakan "Je suis Charlie", sebagai reaksi penyerangan di Paris. Banyak diantara warga Paris mengunggah suasana di teras kafe atau makanan kafe yang sedang disantap ke media sosial. Tak ketinggalan hashtag #jesuisenterrase sebagai pelengkap gambar.

Saat penyerangan, sebagian besar korban memang sedang makan atau minum di restoran maupun teras kafe wilayah timur Paris.



"Yang menjadi target adalah cara hidup kami, identitas kota dan budaya, kebahagiaan hidup bersama," sebut restoran Monsieur Bleu dalam sebuah pernyataan.

Restoran itu mengajak warga Paris pergi makan di luar dan melakukan pengheningan cipta selama satu menit pada pukul 21:00 waktu setempat.

Panduan restoran "Guide du Fooding" juga meminta warga Prancis menuju restoran, bar, kafe dan brasseries untuk mengenang korban. Selain itu, kegiatan tersebut diharapkan juga bisa membantu pemilik kafe yang takut akan penurunan bisnis pasca penyerangan.



"Kami mengatakan satu sama lain jika kita tidak duduk di teras hari ini, kemungkinan kita tidak akan melakukannya lagi," ucap Marie-Therese Vasseur, salah seorang pengunjung Cafe Zephyr.

Seorang manajer kafe, Fabien Mazars, menyambut inisiatif itu. Ia mengatakan pemasukannya minggu lalu kurang dari sepertiga biasanya. Fabien pun sudah bersiap untuk pendapatan lambatnya beberapa minggu ke depan.

Sementara itu beberapa orang melihat slogan "Je suis en terrasse" jadi cara terbaik menentang kelompok militan ISIS.

(tan/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads