10 Makanan Vegetarian Ini Bisa Dipesan di Seluruh Restoran Jepang (2)

10 Makanan Vegetarian Ini Bisa Dipesan di Seluruh Restoran Jepang (2)

Andi Annisa Dwi R - detikFood
Rabu, 30 Sep 2015 17:33 WIB
Foto: Thinkstock
Jakarta - Selain tofu dan edamame, Jepang punya ragam hidangan untuk vegetarian. Enaknya lagi, hidangan ini tersedia di hampir seluruh restoran.

Para vegetarian tak perlu repot memilih makanan saat sedang bepergian ke Jepang. Pasalnya di sini terdapat banyak makanan tradisional berbasis sayuran atau kacang-kacangan yang lezat. Ada mochi, oden, hingga dorayaki! Nyam!

6. Kacang-kacangan



Kacang-kacangan atau mame kerap digunakan dalam masakan Jepang, mulai dari natto (kacang kedelai fermentasi), edamame (kacang kedelai rebus), kuromame (kacang kedelai hitam), hingga sekihan (kacang merah yang dicampur beras ketan). Banyak dessert juga ditambahkan kacang-kacangan manis seperti anpan, dorayaki, manju, monaka, taiyaki, dan daifuku.

7. Rumput laut

Varietas rumput laut yang dapat dikonsumsi (nori) dapat diolah menjadi hijiki, tokoroten, aonori, konbu, dan wakame. Rumput laut ini bisa dicampurkan dalam saus dan sup, disajikan sebagai hidangan pendamping, dijadikan dessert, atau ditambahkan di atas salad.

8. Tofu

Jepang dikenal dengan sajian tahu atau tofu yang sangat lezat. Ada pilihan tofu rebus (yudofu) atau goreng (agedofu). Sajian kaya protein ini sangat mudah ditemui di hampir tiap restoran Jepang. Kyoto menjadi wilayah paling terkenal akan yudofu-nya.

9. Kinpira




Kinpira adalah metode masak akar sayuran a la Jepang dengan cara ditumis dan direbus. Sayuran yang dipakai antara lain teratai, wortel, rebung, dan rumput laut. Hidangan kinpira disajikan dengan saus soya dan mirin.

10. Beras



Hidangan berbasis beras sangat banyak di Jepang. Mulai dari onigiri, kappa maki, ochazuke (beras dengan teh hijau), inarizushi, okayu (bubur), dan zosui. Ada juga senbei, kudapan rice crackers yang umum disajikan dengan segelas teh hijau.

(adr/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads