Wah, Bersantap di Restoran Ini Seperti Berada dalam Pesawat!

Wah, Bersantap di Restoran Ini Seperti Berada dalam Pesawat!

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Rabu, 02 Sep 2015 13:51 WIB
Foto: Fly Kouzina
Jakarta - Restoran bertema pesawat hadir di Kolkata, India. Disini pengunjung dapat merasakan atmosfer bersantap di atas ketinggian, lengkap dengan pilihan menu khas India dan internasional lainnya.

Memasuki restoran Fly Kouzina di Kolkata, India, pengunjung seolah sedang menikmati perjalanan first class sebuah maskapai penerbangan. Jejeran kursi restoran sengaja dibuat seperti kursi pesawat dengan lapisan kulit berwarna cokelat. Tak ketinggalan, alas kepala di kursi pesawat berlogo Fly Kouzina.

Untuk menguatkan atmosfer bersantap di atas ketinggian, dinding restoran diciptakan layaknya jendela pesawat dengan dominasi warna putih. Jam dinding yang menunjukkan zona waktu berbeda serta replika pesawat juga disertakan sebagai pelengkap interior ruangan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seperti diberitakan Huffington Post (02/09/15), Fly Kouzina menawarkan menu yang cukup beragam meliputi menu vegetarian, masakan India dan juga Italia. Nama-nama menu juga ditulis menggunakan istilah perjalanan.

Menu sarapan diberi nama The Runway atau landasan pacu. Pilihannya antara lain sereal, roti panggang, pancake, salad buah, dan omelet sayur.

Sementara menu utama diberi nama High Altitude yang berarti dataran tinggi. Pengunjung dapat mencicip menu India, Italia dan internasional lainnya seperti pizza, salad, tandoori, sandwich, sup, dan burger.

Menu minuman disini namanya Jet Fuel yang berarti bahan bakar pesawat. Pengunjung dapat mencicip berbagai jus buah dan mocktails. Untuk desserts dan minuman dingin bernama Sub-Zero yang berarti dibawah titik beku.

Ingin bersantap di Fly Kouzina? Harga menu yang ditawarkan tidak terlalu mahal, berkisar antara 100 hingga 300 rupee (Rp 20 ribu hingga Rp 65 ribu) tiap satuannya.

Sebelumnya restoran bertema pesawat sudah lebih dulu hadir di China. Restoran A380 di Chongqing menawarkan pengalaman bersantap di atas ketinggian. Interior restoran dibuat semirip mungkin dengan pesawat jenis Jet Airbus380.

Pada pelayan disini juga berdandan seperti pramugari. Tak hanya itu, mereka akan berbicara dan melayani pengunjung dengan gaya pramugari pula.

(adr/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads