Demi Beramal, Pria Ini Rela Membuat 60 Tato Baked Beans di Kepalanya

Demi Beramal, Pria Ini Rela Membuat 60 Tato Baked Beans di Kepalanya

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Selasa, 18 Agu 2015 06:26 WIB
Foto: Oddity Central
Jakarta - Kecintaan Barry Kirk pada baked beans berawal sejak tahun 1986. Tahun lalu, saat dirinya menginjak usia 60, Kirk memutuskan untuk menato seluruh kulit kepalanya dengan 60 baked beans. Cara unik dan nekat ini dilakukan sekaligus untuk beramal.

Seperti dilansir dari Oddity Central (17/08/15), pada tahun 1986 Barry memecahkan rekor dunia untuk pencapaian berendam selama 100 jam dalam bak mandi berisi penuh baked beans. Selain bertujuan memecahkan rekor, ia rupanya melakukan hal ini juga untuk mengumpulkan sejumlah dana amal.

Barry yang mendapat julukan 'Kapten Beany' akhirnya memutuskan untuk meninggalkan pekerjaannya dan fokus menjadi penggalang dana. Di ulang tahun ke 60-nya ia mencoba untuk membuat hal 'gila' kembali.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Barry ingin menato seluruh kulit kepalanya dengan gambar baked beans. Uniknya, di tiap baked beans yang tergambar akan diselipkan inisial nama seseorang yang mau menyumbangkan 60 pound sterling (Rp 1,3 juta) untuk beramal.

Berkat aksi nekatnya, ia berhasil membubuhkan 60 baked beans di kulit kepalanya dan mengumpulkan 3.600 pound sterling (Rp 78 juta). Seluruh dana tersebut disumbangkan pada Marlie-Grace Roberts, seorang anak berusia 3 tahun yang mengalami cerebral palsy.

Kakek nenek Marlie-Grace, yaitu Alan dan Joanne Roberts turut menyumbang dana bagi Barry. β€œIa datang dengan ide gila dan kami memutuskan untuk mendukungnya. Barry kini juga sudah kami anggap sebagai keluarga. Ia benar-benar orang yang mengagumkan,” ujar pasangan kakek nenek tersebut.



(adr/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads