Kalau Mau Piknik Asyik, Sebaiknya Jangan Bawa 6 Makanan Ini

Kalau Mau Piknik Asyik, Sebaiknya Jangan Bawa 6 Makanan Ini

Maya Safira - detikFood
Kamis, 30 Jul 2015 17:30 WIB
Kalau Mau Piknik Asyik, Sebaiknya Jangan Bawa 6 Makanan Ini
Foto: Getty Images
Jakarta - Saat cuaca cerah, piknik bisa menjadi salah satu kegiatan menyenangkan. Anda bisa mengajak teman maupun keluarga sambil menikmati makanan di ruang terbuka. Namun perhatikanlah pilihan makanan yang akan dibawa sebelum piknik.

Ada beberapa makanan yang tidak praktis dan cocok untuk piknik menurut Toby Amidor, ahli gizi sekaligus penulis Healthy Recipes for Every Meal of the Day. Seperti makanan mudah basi atau cepat meleleh. Sebelum mengemas makanan untuk piknik akhir pekan, pastikan tidak memasukkan beberapa makanan ini.

1. Salad dengan mayonnaise

Foto: Getty Images
Salad bisa jadi pilihan makanan sehat untuk piknik. Tapi sebaiknya jangan mencampurkan k ini kentang, pasta atau tuna dalam salad dengan mayonnaise. Sebab salad seperti perlu disimpan dalam suhu dingin. Udara panas dikhawatirkan membuat makanan cepat basi.

2. Ikan

Foto: Getty Images
Ikan sebaiknya tidak dibawa saat piknik, terutama ikan mentah. Aroma ikan bisa berpindah ke makanan lain dalam kotak penyimpan. Apalagi jika ikan sudah tidak kurang segar. Bawa saja hot dog, hamburger atau ayam panggang.

3. Soda

Foto: Thinkstock
Disamping tinggi gula, soda bisa menyembur dan merusak santapan. Ditambah lagi serangga seperti semut dan lebah menyukai makanan manis. Sebaiknya bawa saja air putih untuk menghidrasi tubuh saat piknik.

4. Cokelat

Foto: Getty Images
Cokelat bisa jadi penutup mulut yang manis saat piknik. Tapi cokelat mudah meleleh dalam cuaca panas. Lebih baik membawa cake sederhana seperti bolu yang diberi topping buah segar.

5. Es krim

Foto: Getty Images
Baik es krim atau ice pop akan membuat berantakan, meski disimpan dalam kotak pendingin. Teksturnya jadi lembek, tak beraturan dan lengket. Lebih baik membeli es krim di dekat lokasi piknik.

6. Makanan goreng

Foto: Getty Images
Makanan gorengan juga bisa membuat berantakan. Misalnya ayam goreng yang dapat menyisakan noda minyak dan perlunya kantung tambahan untuk sisa tulang. Pilih saja makanan yang dipanggang untuk mengurangi kekacauan.
Halaman 2 dari 7
(msa/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads