Yuk, Menyegarkan Diri Siang Ini dengan Kari Ayam Merah yang Sedap!

Yuk, Menyegarkan Diri Siang Ini dengan Kari Ayam Merah yang Sedap!

Lusiana Mustinda - detikFood
Senin, 01 Jun 2015 11:49 WIB
Yuk, Menyegarkan Diri Siang Ini dengan Kari Ayam Merah yang Sedap!
Foto: Thinkstock
Jakarta - Kari merah dengan kuah yang kental gurih sangat enak dinikmati siang ini. Paduan rempah ​yang pedas dan santan yang gurih ​membuat citarasanya semakin mantap. Selain Indonesia dan India, Thailand juga punya varian kari lezat seperti Prik Gaeng Ped atau red curry.

Thailand memakai warna merah karena dibuat dengan menggunakan cabai merah.​ ​Kari merah ini dapat dipadukan dengan ikan, ayam ataupun daging. Sajian ini juga ditambah​ ​dengan santan dan sayuran. Aroma wanginya berempah dan enak ​di​santap dengan nasi hangat. Mau mencicip kari merah khas Thailand? mampir saja ke resto ini.

1. Yumm Thai

Foto: Ilustrasi Thinkstock
Di restoran Thailand ini Anda dapat menikmati beragam hidangan Thailand termasuk red curry. Selain ada kuah kari berwarna merah yang dicampur dengan sayuran, ada juga daging ayam yang disiram dengan kuah kari merah yang kental. Pewarna merah dibuat dari campuran cabe merah kering. Rasa karinya gurih dengan kuah yang kental dengan paduan rasa yang segar guirh dari kulit jeruk purut hingga serai yang kaya rempah.

Yumm Thai
World Trade Center 2 Lt. Lower Ground
Jl. Jend. Sudirman Kav. 29-31
Sudirman
Jakarta Selatan

2. Mango Tree Bistrobar

Foto: Ilustrasi Thinkstock
Berada di kawasan Senayan, restoran khas Thailand ini memiliki beragam sajian yang enak. Untuk jenis karinya ada beragam yaitu green curry, panang curry dan red curry. Untuk red curry ada red chicken curry, Red beef curry, red BBQ duck curry dan red vegetables curry yang nikmat.

Mango Tree Bistrobar
Plaza Senayan Lt. 5
Jl. Asia Afrika No. 8
Senayan
Jakarta Selatan
Telp: 021-5725338

3. Go! Curry

Foto: Ilustrasi Thinkstock
Jika ingin menikmati aneka sajian kari, Anda bisa mencicipnya di sini. Restoran ini punya beragam jenis kari dari mulai kari Jepang, India, Indonesia hingga Thailand. Red curry-nya terbuat dari potongan paprika, cabai, basil dan tambahan kayu manis serta pasta tomat.

Untuk rasanya, Anda juga dapat memilihnya mulai dari mild, medium, hot hingga very hot. Sedangkan toppingnya dapat Anda pilih mulai dari daging ayam hingga ikan.

Go! Curry
Cilandak Town Square Lt. 1
Jl. TB Simatupang
Cilandak
Jakarta Selatan
Telp: 021-75920265

4. Jittlada Restaurant

Foto: Thinkstock
Ada beragam hidangan khas Thailand di Jittlada Restaurant. Seperti roast duck curry, panang curry, red curry dan green curry. Untuk kari merahnya ada pilihan daging sapi atau ayam. Sajian berkuah kental ini dilengkapi dengan potongan terung kecil. Tertarik mencoba?

Jittlada Restaurant
Grand Indonesia Mall Lt. 3A, Sky Bridge
Jl. MH Thamrin
Thamrin
Jakarta Pusat
Telp: 021-23580573
Halaman 2 dari 5
(Lusiana Mustinda/Odilia Winneke)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads