Setelah selesai memotong, layar iPad dibersihkan dengan cara dilap. Uniknya, di atas permukaan iPad tersebut tak ada goresan-goresan yang tampak di permukaan layarnya. Ternyata, layar iPad ini menggunakan lapisan khusus yang bernama Ultra Tough Clear Screenguardz.
Lapisan ini adalah pelindung khusus untuk gadget yang terbuat dari batu dan elemen tangguh lainnya. Tak hanya untuk iPad, Ultra Tough Clear Screenguardz juga menyediakan produknya untuk berbagai merk tablet dan telepon pintar. Lapisan ini akan melindungi keseluruhan lapisan permukaan, mudah diaplikasikan, serta anti mikrobial.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tetapi, walaupun begitu, hal ini hanya dianjurkan jika Anda sedang dalam keadaan kepepet dan tak mempunyai pilihan lain. Bukan berarti, layar permukaan tablet Anda digunakan hanya untuk talenan. Jangan lupa untuk membersihkan layar sebelum dan sesudah pemakaian agar tidak ada sisa makanan yang tertinggal agar layar kembali jernih.
Untuk memilikinya, Ultra Tough dihargai Rp 263.000. Anda bisa membeli dan melihat keterangan lebih lanjut tentang produk ini di www.bodyguardz.com.
(lus/odi)

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN