Selingsing Cepaka dan Depot Melati, Tempat Jajan Babi Guling Enak di Bali! (1)

Kuliner Bali​

Selingsing Cepaka dan Depot Melati, Tempat Jajan Babi Guling Enak di Bali! (1)

Tania Natalin Simanjuntak - detikFood
Kamis, 19 Mar 2015 12:58 WIB
Selingsing Cepaka dan Depot Melati, Tempat Jajan Babi Guling Enak di Bali! (1)
Foto: Detiktravel
Jakarta - ​Selain beragam makanan tradisional, Bali juga punya hidangan khas yang selalu dicari orang, babi guling. ​Walaupun termasuk hidangan non halal, budaya Hindu yang kental di Bali membuat makanan ​jadi favorit banyak orang. Rasanya gurih pedasnya yang khas membuat banyak orang ketagihan.​

​Babi guling merupakan babi lokal Bali yang dipanggang utuh di atas bara api dan diberi beragam bumbu. Rasa pedas gurihnya menjadi diri khas. Kalau ingin mencicipi babi guling di Bali, beberapa tempat ini bisa jadi destinasi.​

1. Babi Guling Bu Oka

Foto: forum.detik.com
Anda yang baru pertama kali datang ke Bali kemungkinan besar akan direkomendasikan tempat ini. Babi Guling Ibu Oka ada di daerah Ubud. Babi Guling Ibu Oka buka setiap pukul 11.00 siang dan menyajikan babi utuh yang dibawa dari tempat lain ke meja dalam restoran. Setelah itu, barulah pesanan dibuat satu per satu. Selain menu babi guling, ada juga sosis babi, kerupuk babi, sop babi, sayur babi, dan jeroan babi. Seporsi babi guling disajikan dengan lawur, daging, kulit, sosis, serta bumbu kacang.

2. Babi Guling Pak Malen

Foto: detiktravel
Beralih ke kawasan Seminyak, Warung Babi Guling Pak Malen menjadi sorotan banyak orang. Hampir sama seperti Ibu Oka, tempat ini menyediakan babi guling dengan nasi putih, sosis babi atau yang biasa disebut urutan, kerupuk babi, sambal terasi, dan lawar yang mirip urap. Sup babi juga bisa dipesan di tempat yang buka dari jam 9 malam hingga jam 6 sore ini.

3. Selingsing Cepaka

Foto: balimanual.com
Tempat makan babi guling di Bali umumnya buka di pagi atau siang hari. Namun, tempat ini buka pukul 2 pagi dini hari. Tak hanya itu, tempatnya pun agak 'tersembunyi' karena harus menyusuri jalan setapak dengan berjalan kaki atau bersepeda. Jika datang pukul 3 atau lebih, kemungkinan besar babi guli​ngnya sudah habis di​nikmati​ orang yang berjejalan di tempat ini. Lokasinya ada di Buduk sekitar Jalan Canggu menuju Tabanan.

4. Babi Guling Pak Dobiel

Foto: getty images
Setelah Ubud dan Seminyak Nusa Dua juga punya Babi Guling Pak Dobiel. Tempat ini juga banyak direkomendasikan pada turis yang berkunjung. Kabarnya, agar mendapat babi guling Pak Dobiel, Anda harus datang di warung ini paling tidak setengah jam sebelum jam buka, yaitu jam 9 pagi. Warung ini tutup pukul jam 2 atau 3 sore, dan seporsi babi gulingnya ​dilengkapi​ satai, sosis, jeroan, dan law​a​r.
Halaman 2 dari 5
(lus/odi)

Hide Ads