Nikmat dan Mantap, Makan Siang dengan Teppanyaki yang Gurih Lengkap

Nikmat dan Mantap, Makan Siang dengan Teppanyaki yang Gurih Lengkap

- detikFood
Jumat, 13 Mar 2015 10:59 WIB
Nikmat dan Mantap, Makan Siang dengan Teppanyaki yang Gurih Lengkap
Foto: Detikfood
Jakarta - Teppanyaki merupakan salah satu sajian lezat dari Jepang. Baik daging sapi, ayam, seafood atau ikan dimasak dengan sedikit minyak di atas wajan datar. Biasanya chef memasak langsung di depan pengunjung restoran.

Teppanyaki menggunakan bumbu gurih sedap dan mempunyai aroma bakaran yang khas. Aneka sayuran jadi pelengkap teppanyaki. Sajian ini makin enak dimakan dengan nasi hangat.

Mau makan teppanyaki untuk santap siang? Mampir saja ke restoran berikut.

1. Zenbu, House of Mozaru

Foto: Detikfood
Zenbu, House of Mozaru punya sajian beef teppanyaki yang menarik. Disajikan dalam hotplate besar, irisan daging sapi agak tebal empuk. Rasa bumbu bawang dan shoyu cukup dominan pada sajian ini. Pelengkapnya ada satu telur mata sapi, tumis tauge, biji jagung, sawi dan jamur champignon tumis.Β 

Zenbu
Kota Kasablanka Lt. UG, Food Society
Jl. Casablanca Raya
Tebet
Jakarta Selatan
Telp: 021-29464916

2. Benihana

Foto: Detikfood
Benihana punya banyak pilihan teppanyaki. Salah satunya adalah Benihana Special. Teppanyaki terdiri dari sirloin steak dan grilled Norwegian salmon yang lembut gurih. Pelengkapnya berupa tumisan sayuran dan garlic fried rice.

Benihana
Grand Indonesia Mall Lt. 3 East Mall
Jl. MH Thamrin
Thamrin
Jakarta Pusat
Telp: 021-23581067

3. Ikuze

Foto: Ikuze
Ikuze mempunyai station teppanyaki dalam restorannya. Pilihan teppanyakinya pun cukup banyak. Seperti beef teppanyaki, chicken teppanyaki, seafood teppanyaki, dan teppanyaki platers. Semuanya dilengkapi dengan sayuran.

Ikuze
Kemang Village Lt. UG
The Avenue Stars
Jl. Pangeran Antasari
Kemang
Jakarta Selatan
Telp: 021-29528356

4. Pepper Lunch

Foto: Detikfood
Biasanya teppanyaki dimasak oleh seorang chef di atas lempengan besi berukuran besar. Namun di Pepper Lunch, teppanyaki disajikan individual. Ada beragam pilihan teppanyaki di sini. Antara lain Beef Pepper Rice, Prime Tender Steak, Salmon and Chicken, Double Hamburg Steak with Egg dan lainnya. Pepper Lunch punya sekitar 20 cabang yang tersebar di Jakarta dan sekitarnya.

Pepper Lunch
Plaza Senayan Lt. 3
Jl. Asia Afrika
Senayan
Jakarta Selatan
Telp: 021-5725551
Halaman 2 dari 5
(msa/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads