Meskipun Unik dan Terkenal, Makanan Ini Juga Berbahaya untuk Kesehatan (1)

Meskipun Unik dan Terkenal, Makanan Ini Juga Berbahaya untuk Kesehatan (1)

- detikFood
Senin, 24 Nov 2014 10:18 WIB
Meskipun Unik dan Terkenal, Makanan Ini Juga Berbahaya untuk Kesehatan (1)
Foto: Istimewa
Jakarta - Tidak ada salahnya mencicip olahan makanan unik dan tidak lazim. Namun teliti dahulu efek samping yang akan ditimbulkan setelah menyantapnya. Beberapa makanan ​dari berbagai negara di ​dunia ​ternama karena keunikannya tetapi juga punya efek negatif untuk kesehatan.

Ginseng dan singkong terlihat sebagai makanan biasa, namun ternyata bisa menimbulkan keracunan. Bahkan bisa memicu penyakit serius dan kematian.​

1. Ackee

Foto: Istimewa
​Di ​Jamaika​ ​terdapat buah yang bisa membuat Anda muntah jika dikonsumsi sebelum buahnya matang. Buah yang dikenal dengan nama ackee ini sebenarnya berasal dari Afrika Barat. Buah ini mengandung racun hypoglycin yang bisa membuat muntah. ​Sebaiknya konsumsilah buah sudah​ matang,  ditandai dengan kelopak yang berwarna merah akan terbuka.

2. Singkong

Foto: Istimewa
​Masyarakat ​di Afrika dan Amerika Selatan biasa memakan umbi singkong yang masih mentah. Hanya beberapa yang akan mengolahnya dengan ditumbuk atau menjadikannya kue. Perlu diketahui, saat dikunyah, umbi singkong mentah akan mengeluarkan enzim linamarase yang bisa berubah menjadi senyawa sianid​a atau racun. Secara serius bisa mengakibatkan kematian.​

3. Hakarl

Foto: Istimewa
Makanan ​yang ​berasal dari daging hiu Greenland yang difermentasikan ternyata cukup berbahaya. Hiu jenis ini tidak memiliki saluran kemih, yang artinya semua zat sisa dan racun juga terserap pada daging hiu ini. Perlu waktu sekitar ​6​ bulan untuk memproses daging hiu Greenland agar aman untuk dikonsumsi.

4. Casu Marzu

Foto: Istimewa
Penduduk Kepulauan Sardinia di Italia memiliki tradisi unik dengan membuat olahan keju yang berasal dari susu domba yang ​berisi ​belatung. Olahan keju ini disebut casu marzu. Larva yang terdapat di​ ​dalamnya memang tidak mematikan, namun bila tertelan, ​larva​ dapat bertahan lama di dalam usus dan ​berbahaya​ bagi saluran pencernaan. ​Bisa memicu sakit perut hingga diare.​

5. Sannakji

Foto: Istimewa
Hidangan ekstrem ini berasal dari Korea Selatan. Sajian berupa baby-octopus ini disebut sannakji dan harus dimakan hidup-hidup. Dengan saraf yang masih berfungsi dari tiap tentakelnya akan memberikan sensasi ekstrim dalam mulut. Tiap tentakel memiliki mulut penyedot yang akan memberikan cengkeraman kuat meski telah terlepas dari tubuhnya. Meskipun Anda memakannya perlahan dan hati-hati, sedotan dari tiap tentakelnya akan selalu terasa di dalam mulut dan kerongkongan.
Halaman 2 dari 6
(fit/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads