Sebuah jaringan restoran gyoza Jepang bernama Osaka Ohsho menawarkan menu donat ramen yang unik. Bila biasa donat diisi dengan krim cokelat, vanilla dan lainnya, yang satu ini donat diberi isian ramen.
Isian dalam donat berupa mie ramen tebal dan daging cincang yang dimasak dalam saus gurih pedas. Kemudian donat renyah ini dilapisi tepung roti dan digoreng dalam minyak banyak. Bentuknya dari luar mirip dengan kare pan (roti kari a la Jepang).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menu ini hanya dijual dari 10 September sampai 30 September di Osaka Ohsho cabang Tokyo (Shinagawa dan Iwamotocho) dan Osaka (Dotonburi dan stasiun Hirakatashi). Sebuah donat ramen dihargai 210 yen (Rp 23.400).
(dni/odi)

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN