Mau Chicken Cordon Bleu a la Resto? Yuk, Bikin Sendiri!

Mau Chicken Cordon Bleu a la Resto? Yuk, Bikin Sendiri!

- detikFood
Sabtu, 23 Agu 2014 14:47 WIB
Mau Chicken Cordon Bleu a la Resto? Yuk, Bikin Sendiri!
Foto: Getty Images / Detikfood
Jakarta - Sajian ayam yang dari Prancis ini jadi menu banyak restoran. Rasa ayam dan daging asap yang gurih dan lelehan keju sangat menggoyang lidah. Kalau mau bikin sendiri juga tidak sulit.

Ingin membuatnya sendiri di rumah? Ikuti langkah-langkah berikut.

1. Siapkan Bahan

Foto: Getty Images
Untuk membuat sajian chicken cordon bleu siapkan 500 gr fillet dada ayam, 4 lembar keju mozzarella, 4 lembar daging asap, 75 gr tepung terigu, 3 butir telur kocok, 75 gr tepung roti, 300 ml minyak goreng, dan 50 gr mentega.

Perendam ayam terdiri dari 1 sdt garam, 1 sdt merica, dan 200 ml susu cair.

2. Pipihkan Fillet

Foto: Getty Images
Belah melintang fillet dada ayam menjadi 2 bagian dengan ukuran sama sehingga terdapat 8 potong fillet. Pukul masing-masing fillet dengan pemukul daging agar ukuran sesuai untuk daging asap dan keju. Lalu lumuri ayam menggunakan bahan perendam. Diamkan selama 15 menit.

3. Beri Isiaan

Foto: greencattlebeef
Ambil sepotong fillet yang sudah direndam. Beri selembar keju dan daging asap di atasnya. Jika daging terlalu lebar dapat dilipat dua atau dipotong. Tutup dengan sepotong fillet ayam diatasnya.Β  Lakukan hal serupa pada sisa bahan.

4. Lumuri Lapisan

Foto: Getty Images
Taburi permukaan ayam dengan tepung terigu. Celupkan dalam telur kocok, lalu gulingkan dalam tepung roti sampai seluruh permukaan tertutup. Sisihkan beberapa saat hingga agak kering.

5. Goreng

Foto: Getty Images
Panaskan minyak goreng dan mentega dalam wajan. Goreng ayam sampai matang dan kuning kecokelatan kedua sisinya. Sajikan chicken cordon bleu selagi hangat bersama mayonnaise dengan pelengkap kentang goreng dan setup sayuran.
Halaman 2 dari 6
(lus/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads