Sucos bar mempunyai ciri unik yaitu tumpukan buah eksotik dipajang di bagian depan. Beberapa yang paling umum ditemui adalah fruta do conde atau srikaya yang kaya akan antioksidan, arecola, buah dengan kandungan vitamin C tertinggi, dan caju atau jambu monyet, dan caja, buah mirip mangga kaya vitamin A dan kalsium.
Mengonsumsi jus dari buah eksotik tersebut di sucos bar merupakan ritual masyarakat setempat. Sucos bar ada di setiap jalan kota Zuna Sul. Konsep sucos bar ini pertama kali dicetuskan oleh Polis Sucos yang telah beroperasi sejak 1958 dan kini mempunyai beberapa cabang di Rio.
“Saat orang asing datang kemari, mereka sangat tertarik melihat semua buah yang ditampilkan di toko,” tutur Rodrigo Vidigal Peixoto yang meneruskan usaha ayahnya di Ipanema kepada CNN (09/06/2014).
Anda bisa memesan jus dengan gula atau tanpa gula (sem acucar), semua buah diperas segar dan tidak ditambahkan konsentrat. Banyak sucos bar juga menawarkan makanan murah sebagai alternatif bersantap restoran di kota yang harganya cukup mahal.
Hidangan yang disajikan mulai dari omelet, daging, kacang, paket nasi, dan pastry isi keju dan daging bernama salgados.
Selain buah eksotik, adapula buah populer yaitu pisang, tapi yang populer di Brazilia adalah silver banana yang teskturnya lebih keras dan rasa lebih manis dari varian Ekuador dan Amerika Tengah.
(dni/odi)

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN