1. Permen karet
|
Foto: Thinkstock
|
Rasanya tentu jengkel saat mendapati baju atau celana terkena bekas permen karet. Karenanya, bersihkan dengan cara memaparkan permen karet yang menempel dengan plastik yang sudah diisi es batu. Setelah itu, lepaskan permen karet dengan bantuan sendok atau spatula. Jika masih bersisa, hilangkan dengan menuangkan sedikit cuka.
2. Kopi
|
Foto: Thinkstock
|
Untuk menghilangkan noda kopi pada pakaian, basahi permukaan yang terkena cipratan kopi dengan air sabun dan dikucek ringan. Mencampurkan air bersuhu normal dengan kuning telur juga disebut bisa menghilangkan nodanya.
3. Air soda
|
Foto: Thinkstock
|
Yang terbaik adalah dengan memberikan tepung pada bagian yang terkena tumpahan air. Setelah mengering, gosokkan dengan kain yang sudah direndam air sabun. Jika noda nya sudah lama berada di pakaian, sebaiknya gosok kain dengan air yang sudah dicampur ammonia.
4. Saus sambal dan tomat
|
Foto: Thinkstock
|
Untuk menghilangkan noda merah akibat saus, cuci pakaian dengan air dingin, kemudian rendam bagian yang kotor dalam cuka putih. Jika nodanya membandel, rendam bagian yang terkena noda di dalam susu hangat, kemudian dibilas kembali.
5. Gorengan
|
Foto: Thinkstock
|
Gorengan yang renyah berpotensi meninggalkan remahan yang menjejakkan minyak di pakaian. Untuk mengakalinya, bubuhkan bedak bayi sambil digosok dengan spons yang tebal dan lembut. Jika masih ada noda yang tertinggal, ulangi kembali cara ini beberapa kali.
Halaman 2 dari 6

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN