Yuk, Mampir ke Museum Kentang, Aspaaragus dan Mustarad Ini!

Yuk, Mampir ke Museum Kentang, Aspaaragus dan Mustarad Ini!

- detikFood
Kamis, 20 Jun 2013 11:07 WIB
Yuk, Mampir ke Museum Kentang, Aspaaragus dan Mustarad Ini!
Foto: Thinkstock
Jakarta -

1.Idaho Potato Museum: Blackfoot, Idaho

Foto: Thinkstock
Di negara bagian Amerika Serikat ini kentang jadi unggulan. Sebuah museum kentang didirikan tahun 1912 dan mempertunjukkan sejarah kentang A-Z. Tidak hanya itu, disini Anda bisa belajar sejarah industri kentang, informasi nutrisi, dan proses penanamannya.

2 Frietmuseum: Bruges, Belgia

Foto: Thinkstock
Friet museum diterjemahkan menjadi museum kentang goreng. Museum ini didirikan pada tahun 2008 di Saaihalle, gedung tertua dan bersejarah di Belgia. Di dalam gedung yang dibangun pada abad 14, Anda akan belajar tentang sejarah gorengan kentang dan terdapat sampel berbagai varian kentang goreng disajikan di rak abad pertengahan.

3.Mustard Museum: Middleton, Wisconsin

Foto: Thinkstock
Saus pelengkap yang terbuat dari biji mustard ini dikenal dengan rasa pedas menyengat. Di Middleton, Amerika Serikat sebuah museum mustard yang dibuka tahun 1992, memiliki lebih dari 5,500 produk mustard dari 50 negara bagian dan 70 negara. Museum ini juga menampilkan iklan dan kaleng mustard jadul, termasuk pemutaran film tentang saus ini di teater "Mustardpiece".

4.European Asparagus Museum: Schrobenhausen, Jerman

Foto: Thinkstock
Sayuran musiman yang cukup populer di dunia ini ternyata dibuat museum di Jerman. Museum yang dibangun tahun 1985 di lantai 15 Century Tower ini menampilkan lukisan asparagus dari Andy Warhol, serta sejarah agrikultur, konservasi, pemakaian, iklan, sastra, dan seni yang berkaitan dengan sayuran ini.
Halaman 2 dari 5
(dyh/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads