Wah, Nggak Asyik Makan Bakso Jika Tak Ada Pelengkap Ini

Ulasan Khusus: Bakso

Wah, Nggak Asyik Makan Bakso Jika Tak Ada Pelengkap Ini

- detikFood
Selasa, 30 Apr 2013 19:10 WIB
Wah, Nggak Asyik Makan Bakso Jika Tak Ada Pelengkap Ini
Foto: Detikfood
Jakarta -

1. Mie

Foto: Detikfood
Bakso merupakan sajian kaya protein. Untuk menyeimbangkannya diperlukan bihun, mie, atau sohun sebagai sumber karbohidrat. Kalau tak begitu lapar, pesan saja bakso dengan sohun yang ringan. Berbeda dengan bihun dan mie yang lebih mengenyangkan.

2. Sayuran

Foto: Detikfood
Tak cukup hanya protein dan karbohidrat, semangkuk bakso juga harus mengandung vitamin dan serat dari sayuran. Biasanya bakso dilengkapi dengan caisim atau tauge.

3. Taburan

Foto: Detikfood
Irisan seledri menambah aroma dan rasa khas saat menyantap bakso. Bawang merah gorengpun membuat rasa bakso semakin sedap. Adapula yang menambahkan tong cai yang asin atau lemak ayam atau sapi goreng yang renyah gurih.

4. Saus

Foto: Detikfood
Agar rasa kuah bakso semakin mantap, saus sambal dan kecap manis sering ditambahkan sesuai selera. Penyuka pedaspun tak akan lupa menambahkan sambal rawit. Cuka juga sering dituangkan sedikit ke kuah bakso untuk menyeimbangkan rasa.

5. Kerupuk

Foto: Detikfood
Yang membedakan bakwan Malang dengan bakso biasa adalah pangsit gorengnya. Selain itu, bakso juga sering disantap bersama kerupuk aci atau jenis-jenis kerupuk lainnya. Tekstur renyah kerupuk membuat acara bersantap bakso semakin seru! Direndam dalam kuah bakso juga enak. Nyam, nyam...

6. Lainnya

Foto: Detikfood
Selain pangsit goreng, bakwan Malang biasanya dilengkapi dengan tahu dan siomay. Isinya jadi bervariasi dengan rasa dan tekstur berbeda-beda.
Halaman 2 dari 7
(dyh/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads