Ini Dia 5 Rekor Bir yang Mencengangkan Dunia!

Ini Dia 5 Rekor Bir yang Mencengangkan Dunia!

- detikFood
Kamis, 25 Apr 2013 10:21 WIB
Ini Dia 5 Rekor Bir yang Mencengangkan Dunia!
Foto: Guinness World Records
Jakarta -

1. Bar terpanjang

Foto: Guinness World Records
Beer Barrel Saloon dinobatkan sebagai bar permanen terpanjang di dunia dengan panjang 123,7 meter. Didirikan tahun 1989, bar ini beroperasi di Put-in-Bay, South Bass Island, Amerika Serikat. Ada 56 keran bir dan 160 bangku yang mengelilingi bar ini.

2. Waktu tercepat membuka tutup botol bir

Foto: Guinness World Records
Sanggupkah Anda membuka 2.000 tutup botol bir dalam waktu 28 menit 11 detik, seperti yang dilakukan Krunoslav Budiselic dari Kroasia? Ia memecahkan rekor tersebut pada 12 Oktober 2009 di Zagreb, Kroasia.

3. Koleksi botol bir terbanyak

Foto: Thinkstock
Nama Ron Werner resmi dicatatkan di Guinness World of Records pada 27 Januari 2012. Pria asal Amerika Serikat ini berhasil membuktikan diri sebagai pengoleksi botol bir terbanyak di dunia, yakni 25.866 botol.

4. Brewery komersial terkecil

Foto: Guinness World Records
Pernah melihat brewery atau tempat produksi bir seukuran boks telpon umum? Bragdy Gwynant punya brewery semacam itu di Capel Bangor, Aberystwyth, Wales. Sekali buat, brewery ini hanya bisa menghasilkan maksimal 40,9 liter bir yang dipasok eksklusif ke pub Tynllidiart Arms di dekat situ.

5. Gelas bir terbesar

Foto: Guinness World Records
Pada 20 November 1999, produsen bir Guinness memecahkan rekor dunia dengan membuat gelas bir terbesar. Gelas raksasa ini dapat memuat hampir 1.500 liter bir! Lokasi pemecahan rekor ada di The Auld Dubliner Irish Pub in Tustin, California, Amerika Serikat.īģŋ
Halaman 2 dari 6
(fit/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads