Anggur dan Kacang Polong Simbol Kemakmuran di Tahun Baru

Anggur dan Kacang Polong Simbol Kemakmuran di Tahun Baru

- detikFood
Kamis, 03 Jan 2013 15:40 WIB
Anggur dan Kacang Polong Simbol Kemakmuran di Tahun Baru
Foto: Thinkstock
Jakarta -

1. Anggur

Foto: Thinkstock
Anggur memiliki peranan penting dalam kuliner di Spanyol. Tiap malam pergantian tahun, 12 buah anggur dimakan sebagai lambang keberuntungan selama 12 bulan ke depan. Tiap buah anggur mewakili satu bulan berikutnya. Sebagai contoh jika anggur ketiga rasanya asam, maka dipercaya jika bulan Maret akan menjadi bulan yang berliku dan sulit. Kebiasaan ini akhirnya menyebar ke Venezuela, Meksiko, Ekuador, juga Peru.

2. Sayuran hijau

Foto: Thinkstock
Sayuran hijau yang sudah dimasak seperti sawi, kangkung, juga bayam seringkali dikonsumsi di malam pergantian tahun. Sayuran hijau merepresentasikan peruntungan, dan melambangkan rezeki yang berlipat ganda. Saat pergantian tahun, masyarakat Denmark mengonsumsi kale dengan gula dan kayu manis, sementara orang Jerman banyak mengonsumsi kol hijau.

3. Polong-polongan

Foto: Thinkstock
Tanaman polong-polongan seperti kacang hijau, kacang merah, juga kacang tunggak merupakan simbol dari uang dan kemakmuran. Ukurannya kecil dan akan membengkak ketika dimasak. Hal tersebut dihubungkan dengan rezeki dan keuangan yang terus meningkat dari benih yang kecil. Di Jerman, polong-polongan dikonsumsi dengan daging babi. Orang Brazil juga sering mengawali awal tahun dengan mengonsumsi lentil soup.

4. Kue manis

Foto: Thinkstock
Kudapan manis juga menjadi santapan istimewa bermakna khusus. Seperti rosca de reyes khas Meksiko, yang dibuat dengan memasukkan suatu benda di tengahnya. Di Yunani, menu vasilopita dibuat dengan menambahkan koin di bagian tengah. Sementara itu, warga Swedia dan Norwegia menyelipkan kacang almond di tengah kue beras. Siapa yang mendapatkan 'kejutan' tersebut, dipercaya akan punya peruntungan yang baik di tahun yang akan datang.
Halaman 2 dari 5
(flo/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads