Sluurp... Gurihnya Burgo dan Celimpungan Untuk Berbuka!

Sluurp... Gurihnya Burgo dan Celimpungan Untuk Berbuka!

- detikFood
Jumat, 27 Jul 2012 14:13 WIB
Sluurp... Gurihnya Burgo dan Celimpungan Untuk Berbuka!
Foto: kolomkita.detik.com
Jakarta -

1. Celimpungan

Foto: pempekdanresto.com
Seperti pempek, celimpungan juga dibuat dari bahan ikan dan sagu. Bedanya, celimpungan disajikan dengan kuah santan berwarna kuning. Adonan celimpungan dibuat dari daging ikan belida, garam dan sagu yang dibentuk bulat kemudian direbus. Kuah kuningnya dibuat dari santan, air, bawang merah, bawang putih, kunyit, lada, garam, dan daun salam. Rasanya legit-legit gurih.

2. Model

Foto: kolomkita.detik.com
Model juga dibuat dari adonan pempek, namun diberi isian tahu. Kemudian, adonan digoreng hingga warnanya berubah kecokelatan. Tak hanya itu, semangkuk model juga diberi bihun, timun dan ebi, kemudian disiram dengan kaldu udang yang gurih hangat. Sluurp!

3. Laksan

Foto: limelfieza.typepad.com
Laksan mirip dengan celimpungan, dan masih menggunakan adonan pempek yang terbuat dari ikan dan sagu. Laksan dibuat dari pempek lenjer tebal yang diiris, kemudian disiram kuah santan, kaldu ikan, potongan ikan belida, dan cabai merah giling. Rasanya gurih enak, apalagi ditambah taburan bawang goreng dan sambal. Nyam!

4. Burgo

Foto: dcab.12.forumer.com
Makanan yang satu ini sekilas mirip kwetiaw karena kenyal lembut. Dibuat dari adonan tepung beras dan tepung sagu yang dibuat seperti dadar, kemudian digulung dan diiris kasar. Makin menggiurkan setelah disiram kuah. Kuahnya berwarna keruh dan kental karena memakai santan dan bumbu. Rasanya makin gurih dengan daging ikan yang disuwir halus.
Halaman 2 dari 5
(flo/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads