Have Halal Will Travel (HHWT) merupakan sebuah aplikasi panduan wisata yang fokus pada wisatawan muslim, lapor The Malay Mail Online. HHWT Travel Planner App menjadi aplikasi mobile yang membantu perencanaan perjalanan bagi muslim.
Pendirinya, Melvin Goh, Tengku Suzana dan Elaine Tee bertemu pertama kali saat mereka sedang belajar di luar negeri. Goh mengatakan mereka mulai membuat HHWT karena sulit menemukan makanan halal saat menjalani program pertukaran pelajar 6 bulan di Seoul, Korea Selatan tahun 2013.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Menyadari betapa sulitnya menjadi wisatawan muslim saat merencanakan perjalanan, ketiga pendiri ini memutuskan harus membangun sumber daya kuat yang menyediakan konten kaya untuk tujuan ini.
Pada tahun 2015, situs www.havehalalwilltravel.com dimulai dengan posting mingguan terkait travel dan panduan makanan halal. Blog ini ternyata tumbuh cepat karena jadi daya tarik bagi wisatawan muslim. Pada Oktober 2015, tim ini memutuskan untuk meninggalkan pekerjaan mereka di sebuah agensi media lokal untuk fokus pada HHWT sepenuhnya.
Terkait aplikasi yang mereka buat, Suzana menyebut mereka berusaha menginspirasi umat Islam untuk melihat dunia. "Misi kami adalah untuk memudahkan umat Islam dimanapun untuk mengeksplorasi berbagai negara. Itulah sebabnya kami terus menerus meningkatkan konten kami untuk mencakup lebih banyak destinasi yang pembaca kami ingin kunjungi," sebut Suzana.
Menurut Suzana, HHWT Travel Planner App mungkin merupakan aplikasi mobile pertama di pasaran yang fokus pada perencanaan perjalanan khususnya untuk wisatawan Muslim.
"Daripada mengandalkan berbagai sumber untuk mencari informasi, aplikasi ini menyederhanakan proses perencanaan perjalanan dengan memungkinkan wisatawan secara mudah menemukan restoran halal. Terutama yang menyajikan masakan lokal lezat seperti bibimbap halal dan ramen, atraksi dan tempat shalat terdekat, semua dalam satu tempat," ucap Suzana.
Destinasi pertama yang diluncurkan untuk aplikasi ini dalah Seoul, Korea Selatan. Pengguna dapat menemukan tempat yang ingin dikunjungi dan menambahkannya dalam rencana perjalanan pada aplikasi, yang mana bebas untuk digunakan.
Pendiri lainnya, Tee, percaya bahwa HHWT akan bermanfaat bagi semua orang yang suka merasakan budaya lokal dan mencoba makanan halal lokal. Ia menambahkan,"Kami berusaha membuat perencanaan perjalanan sesederhana mungkin, sehingga wisatawan tidak lagi harus melalui kerumitan untuk mencari berbagai situs dan buku panduan untuk merencanakan perjalanan mereka. Mereka juga tidak perlu khawatir akan reliabilitas informasi."
![]() |
Tidak hanya bermanfaat bagi muslim, HHWT juga mendapat komentar positif dari non-muslim yang menganggap petunjuk dan tips travel mereka bermanfaat. Sehingga mereka pun memperluas jangkauan pasar.
"HHWT tidak hanya bagi muslim. Ada banyak kejadian ketika muslim dan non-muslim bepergian bersama-sama, contohnya kami, dan panduan kami membantu mereka untuk membuat perencanaan perjalanan menyenangkan dan sederhana," tambah Tee.
Kedepannya HHWT berencana menambah fitur baru untuk aplikasi, begitu juga tujuan lebih banyak. Misalnya destinasi wisata teratas seperti Tokyo.
"Kami ingin menjadikan HHWT sebagai sebuah komunitas global yang mana muslim dimanapun bisa membantu satu sama lain dengan memberikan ulasan dan rating, atau menambahkan pada poin mereka untuk menjadikan aplikasi lebih interaktif. Kami juga berharap membuat forum komunitas yang akan memperluas HHWT lebih jauh lagi," pungkas Goh. (msa/odi)



KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN