Ini Dia 4 Resto Bermenu Halal Terpopuler Di Manchester!

Ini Dia 4 Resto Bermenu Halal Terpopuler Di Manchester!

- detikFood
Selasa, 12 Jun 2012 15:10 WIB
Ini Dia 4 Resto Bermenu Halal Terpopuler Di Manchester!
Foto: Manchesterrestaurants.com
Jakarta -

1.Mughli Restaurant

Foto: Manchesterrestaurants.com
Sejak tahun 1991, Mughli Restaurant sudah menyajikan menu-menu halal khas India bagian utara. Ada berbagai pilihan menu vegetarian, daging, seafood, dan juga jajanan pinggir jalan khas Pakistan. Mughli Restaurant memiliki desain ruangan yang simple dengan warna lampu yang teduh di mata. Restoran ini terletak di Wilmslow Road, Rusholme, Manchester.

2. RICE

Foto: Manchesterrestaurants.com
Restoran ini pertama kali beroperasi pada tahun 2005, dan pertama kali dibuka di Piccadilly Gardens, Manchester. Kini, RICE sudah memiliki beberapa cabang di Manchester. Sesuai namanya, RICE menyajikan aneka menu berbahan nasi, seperti Indonesian Coconut Rice dan Hopping John Rice. Ada pula menu lain seperti Jamaican Jerk Chicken dan juga Thai Red Curry.

3. Ocean Treasure 235

Foto: Manchesterrestaurants.com
Restoran ini jadi tempat makan favorit para pelaku gaya hidup sehat. Selain rasanya lezat, menu-menu Ocean Treasure 235 juga dibuat berdasarkan pola diet pengunjung. Menu-menu vegetarian, vegan, wheat free, gluten free, rendah garam, rendah lemak, dan tanpa MSG. Menu-menunya didominasi oleh seafood dan juga makanan khas China.

4. Ning Restaurant

Foto: Manchesterrestaurants.com
Restoran ini dimiliki oleh seorang juru masak terkenal asal Malaysia, Norman Musa. Restoran ini menyajikan menu-menu a la Asia, seperti Musamman Curry, Thai Green Curry, Gulai, Rendang, Nyonya Lime Curry, Pad Thai, juga Kuey Teow Goreng. Untuk menikmati hidangan di restoran ini, Ning Restoran menyediakan paket ekonomis seharga Rp. 220.000/orang.
Halaman 2 dari 5
(flo/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads