Baia Nonna mengusung konsep Peranakan modern dengan sentuhan Asia Fusion. Suasana hangat dan desain interiornya bernuansa klasik elegan. Tempat ini cocok untuk makan santai. Foto: detikFood
Resto ini punya dapur semi terbuka sehingga pengunjung bisa melihat langsung proses masakannya. Menu makanan yang ditawarkan beragam, dari makanan pembuka sampai dessert. Foto: detikFood
Menu favorit di Baia Nonna ada Ayam Berempah Basmati Rice. Tampilannya menggoda dengan porsi ayam goreng besar dan bumbu harum yang meresap hingga ke bagian dalam daging. Foto: detikFood
Nasi basmati dimasak dengan santan dan rempah, menghasilkan rasa gurih yang mirip nasi uduk tapi bertekstur lebih ringan dan pulen. Foto: detikFood
Penggemar mie goreng wajib coba menu Fried Black Hokkien Mie. Rasanya nikmat dengan paduan manis, gurih, dan aroma smokey khas wok. Foto: detikFood
Mienya tebal dengan topping udang, bakso ikan, dan telur orak-arik. Setiap suapan menghadirkan sensasi kuliner Melayu–China yang autentik. Foto: detikFood
Ingin camilan manis? Coba menu Thousand Layers Toast ala Baia Nonna. Berupa roti berlapis lembut dan manis, disajikan dengan pilihan kopi atau teh favoritmu. Foto: detikFood
Jangan lewatkan menu Ais Kacang Merah yang segar dan legit. Isiannya kacang merah empuk dengan serutan es sirup berwarna cerah ala kopitiam Malaysia. Foto: detikFood
Ais Kacang Merah disajikan dalam mangkuk kecil yang cantik. Porsinya royal dan melimpah, kacang merahnya empuk dan manis dari serutan es sirup yang jadi ciri khasnya. Foto: detikFood
Semua hidangan di Baia Nonna dijamin bebas pork dan lard. Kisaran harga menunya mulai dari Rp 40.000. Cocok untuk tempat makan atau ngopi. Foto: detikFood