Pukis Khas Bangka yang Empuk Manis Ini Paling Laris di Taman Sunter Indah

Galeri Foto

Pukis Khas Bangka yang Empuk Manis Ini Paling Laris di Taman Sunter Indah

Yenny Mustika Sari - detikFood
Rabu, 26 Jul 2023 08:30 WIB

Jakarta - Berbagai jajanan dapat ditemui di kawasan kuliner Taman Sunter Indah. Salah satunya kudapan manis berupa pukis. Pukis Mega Rasa khas Bangka ini patut dicoba.

Street Food 101; Pukis Mega Rasa, jajanan kaki lima enak di Taman Sunter Indah
Pukis Mega Rasa berada di deretan awal kawasan kuliner Taman Sunter Indah. Chandra, sang penjual mulai berjualan pada pukul 16.00 WIB.Β  Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Street Food 101; Pukis Mega Rasa, jajanan kaki lima enak di Taman Sunter Indah
Chandra menjelaskan kalau pukis yang ia tawarkan ini racikan adonannya ala Bangka. Paduannya terdiri atas tepung terigu, susu, dan bahan lainnya. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Street Food 101; Pukis Mega Rasa, jajanan kaki lima enak di Taman Sunter Indah
Ternyata, Pukis Mega Rasa ini merupakan usaha keluarga yang dirintis oleh orang tua Chandra sejak 2017. Pukis Mega Rasa ini sekarang sudah memiliki 5 cabang yang tersebar di Jakarta dan sekitarnya. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Street Food 101; Pukis Mega Rasa, jajanan kaki lima enak di Taman Sunter Indah
Tekstur pukisnya sangat empuk dan lembut ketika disantap. Aroma dan cita rasa gurih berasal dari olesan Wisman. Tak heran kalau aromanya khas dan menggugah selera. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Street Food 101; Pukis Mega Rasa, jajanan kaki lima enak di Taman Sunter Indah
Terdapat 12 varian pukis yang ditawarkan oleh Chandra. Varian cokelat keju dan double keju yang paling laris. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Street Food 101; Pukis Mega Rasa, jajanan kaki lima enak di Taman Sunter Indah
Tak cukup satu untuk menikmati pukis yang empuk lembut ini. Kamu bisa memesan aneka rasa agar bisa mencobanya satu per satu. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Pukis Mega Rasa di Taman Sunter Indah
Satu buah pukis dibanderol harga Rp 4.000 untuk 10 varian, seperti cokelat, keju, kacang, kismis, nanas, original, blueberry, cokelat keju, cokelat kacang, dan selai durian. Sedangkan, pukis ovomaltine dan double keju dibanderol Rp 6.000. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Pukis Khas Bangka yang Empuk Manis Ini Paling Laris di Taman Sunter Indah
Pukis Khas Bangka yang Empuk Manis Ini Paling Laris di Taman Sunter Indah
Pukis Khas Bangka yang Empuk Manis Ini Paling Laris di Taman Sunter Indah
Pukis Khas Bangka yang Empuk Manis Ini Paling Laris di Taman Sunter Indah
Pukis Khas Bangka yang Empuk Manis Ini Paling Laris di Taman Sunter Indah
Pukis Khas Bangka yang Empuk Manis Ini Paling Laris di Taman Sunter Indah
Pukis Khas Bangka yang Empuk Manis Ini Paling Laris di Taman Sunter Indah
Hide Ads