KaPow Comics & Coffee merupakan sebuah kafe sekaligus toko buku komik yang menawarkan suasana berbeda. Foto: onlyinyourstate.com
Menggabungkan konsep antara buku dan kopi, KaPow Comics & Coffee menawarkan tempat yang nyaman untuk bersantai. Foto: onlyinyourstate.com
Seperti ini salah satu kopi yang bisa dipesan. Mereka memang punya menu kopi standar seperti freshly brewed, espresso, latte, dan Americano. Foto: onlyinyourstate.com
Sambil menunggu pesanan kopi atau makanan siap, pelanggan bisa sekaligus melihat-lihat berbagai macam buku komik yang tersedia di etalase. Foto: onlyinyourstate.com
Para penggemar komik Superhero pastinya akan suka mengunjungi kafe ini karena mereka juga punya koleksi komik yang lengkap. Foto: onlyinyourstate.com
Ada juga beberapa figur Superhero yang bisa dibeli. Tampaknya karakter Superhero yang lebih banyak dijual yaitu Batman. Foto: onlyinyourstate.com
Seperti ini suasana kafe sekaligus toko buku tersebut. Ada kursi yang tersedia mulai dari bangku sofa hingga kayu. Foto: onlyinyourstate.com
Seperti kafe pada umumnya, pelanggan yang datang bisa langsung memesan ke kasir. Beberapa kue dan pastry dapat dilihat dan dipilih di lemari es kaca. Foto: onlyinyourstate.com
Toko komik dan kursi kafe untuk bersantai hanya dipisahkan oleh tembok pendek seperti ini. Sayangnya minuman dan makanan tidak bisa dibawa ke area toko komik. Foto: onlyinyourstate.com
Selain kopi, salah satu menu makanan yang bisa dipesan yaitu sandwich ini yang berisi tomat, daging ayam, dilengkapi dengan bumbu racikan mereka. Foto: onlyinyourstate.com