Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20

Galeri Foto

Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20

Joey Hadden/Insider & Starbucks Reserve - detikFood
Selasa, 06 Des 2022 17:30 WIB

Jakarta - Starbucks di Milan, Italia ini unik karena berada di bangunan Piazza Cordusio 3 yang dibangun pada abad ke-20. Bisa melihat proses pembuatan kopi juga lho!

Starbucks Reserve Roastery di Milan, Italia
Milano Starbucks Reserve Roastery ini mulai dibuka pada September 2018. Berada di bangunan bersejarah Piazza Cordusio 3 yang dulunya bekas pusat bursa saham Italia. Foto: Joey Hadden/Insider & Starbucks Reserve
Starbucks Reserve Roastery di Milan, Italia
Tampilan Starbuks ini sangat klasik. Terlihat dari dekorasi ruangan hingga ke lantainnya yang berdesain mozaik. Foto: Joey Hadden/Insider & Starbucks Reserve
Starbucks Reserve Roastery di Milan, Italia
Ada papan bertuliskan 'Starbucks Reserve Roastery' yang di bagian bawahnya ada beberapa tabung berisikan biji kopi. Kamu bisa melihat beragam jenis biji kopi yang digunakan di sana. Foto: Joey Hadden/Insider & Starbucks Reserve
Starbucks Reserve Roastery di Milan, Italia
Tempat untuk menikmati minuman dan makanan di Starbucks ini juga sangat mewah. Ada mini bar hingga tempat duduk reguler yang bisa ditempati. Foto: Joey Hadden/Insider & Starbucks Reserve
Starbucks Reserve Roastery di Milan, Italia
Di samping tempat duduk, ada mesin pembuat kopi yang besar dan canggih. Mesin itu diperlihatkan dengan jelas, sehingga pelanggan bisa mengetahui prosesnya. Foto: Joey Hadden/Insider & Starbucks Reserve
Starbucks Reserve Roastery di Milan, Italia
Setiap harinya Starbucks Reserve di Milan ini memproses biji kopi dalam jumlah yang besar. Menurut Joey Hadden, jumlahnya mencapai 2.200 pounds (997 kilogram) biji kopi. Foto: Joey Hadden/Insider & Starbucks Reserve
Starbucks Reserve Roastery di Milan, Italia
Starbucks Reserve Roastery ini juga menawarkan aneka pastry dan roti yang nikmat. Seperti brioche dengan isian krim vanilla dan pistachio ini. Foto: Joey Hadden/Insider & Starbucks Reserve
Starbucks Reserve Roastery di Milan, Italia
Tampilan makanan dan minuman di Starbucks Reserve Roastery ini juga cantik. Tampak seperti di kafe biasa, karena penyajiannya tidak menggunakan gelas plastik berlogo Starbucks. Foto: Joey Hadden/Insider & Starbucks Reserve
Starbucks Reserve Roastery di Milan, Italia
Bahkan, ada pizza bar juga di Starbucks Reserve Roastery Milan ini. Kamu bisa memesan pizza dengan sajian yang masih baru setiap harinya. Foto: Joey Hadden/Insider & Starbucks Reserve
Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20
Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20
Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20
Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20
Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20
Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20
Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20
Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20
Potret Starbucks Unik di Milan, Pakai Bangunan Bersejarah Abad ke-20
Hide Ads