Fondue merupakan salah satu makanan khas dari Swiss, yang sudah ada sejak berabad lalu. Biasanya lelehan keju fondue ini disandingkan dengan wine, hingga aneka daging. Foto: Pool/Site
Papet Vaudois adalah campuran kentang tumbuk, yang dimasak selama beberapa jam, kemudian disandingkan dengan sosis enak gurih di atasnya. Foto: Pool/Site
Rosti ini tampilannya mirip seperti bakwan goreng. Tapi ini adalah makanan ikonik di Swiss, yang biasanya disantap untuk sarapan, dan dibuat dari tumbukan kentang. Foto: Pool/Site
Soup Basel, sup yang satu ini dibuat dari tepung terigu, butter, bawang, kaldu sapi, hingga keju Gruyere. Rasanya enak, gurih, dan hangat. Foto: Pool/Site
Raclette merupakan hidangan lelehan keju, yang dibakar di atas api, dengan lapisan keju yang meleleh. Enak disantap dengan kentang panggang, bawang bombay, hingga acar timun. Foto: Pool/Site
Hidangan Polenta punya tampilan yang menarik, dengan olahan bubur cornmeal yang dimasak hingga halus. Kemudian disajikan dengan potongan daging sapi, yang empuk. Foto: Pool/Site
Zurcher geschnetzeltes berasal dari Zurich, pertama kali muncul di buku resep tahun 1947. Resep ini menggunakan daging sapi muda, krim, hingga wine. Disajikan dengan rosti yang enak. Foto: Pool/Site
Tartiflette merupakan hidangan yang biasanya disajikan di atas pegunungan. Dibuat dari campuran kentang, keju, dan bawang. Rasanya enak dengan lelehan keju yang gurih. Foto: Pool/Site
Swiss punya biskuit enak dengan campuran rempah bernama lekerlis biskuit. Makanan yang satu ini biasanya jadi teman minum teh di sore hari. Foto: Pool/Site
Disebut sebagai 'Holy grail' dari keju susu mentah. Mont d'Or ini merupakan keju yang sangat populer, dengan sentuhan dan perpaduan antara keju Prancis dan Swiss. Foto: Pool/Site