Nama gerai ini adalah Shake Mie. Gerai mie kekinian ini baru buka sekitar 2 bulan yang lalu. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Konsep gerainya seperti restoran cepat saji yang terlihat langsung bagian dapurnya. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Ada 4 menu mie dengan 3 pilihan saus yang nikmat dan topping beragam. Harganya mulai dari Rp 30 ribuan. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Kami memesan 3 menu mie dari Shake Mie. Ada Harlem Shake, The Tango, dan Shake Mie Freestyle. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Sebelum menikmati mie di sini, harus dikocok terlebih dahulu agar bumbunya tercampur merata. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Kamu juga harus merobek tutup plastiknya agar bisa melahap mie kekinian bergaya China ini. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Menu andalannya adalah Harlem Shake. Berupa mie lebar dengan bumbu mala yang pedas menyengat. Toppingnya berupa ayam cincang, fish cake, dan kulit crispy. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Lalu, kami juga memesan The Tango. Mie lebar yang kamu bumbui chili oil. Topping mie ini berisikan ayam dan jamur cincang serta bakso ikan. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Terakhir kami memesan menu Freestyle. Bumbunya kali ini kami gunakan yang manis yaitu sweet soya. Tambahan toppingnya berupa chicken popcorn dan eggroll. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari