Berawal dari cuitan pengguna twitter dengan akun @erwinbimasakti yang memposting foto gambar spanduk penjual gorengan. "Sedia : Bermacam-macam gorengan dan." Kalimat terputus inilah yang membuat netizen ramai mengedit spanduk ini. Foto: Twitter
Terlihat spanduk ini memang agak digulung. Kata 'Dan' pada spanduk lalu dilanjutkan berbagai kalimat. Seperti yang satu ini menuliskan lirik lagu milik Sheila On 7. Foto: Twitter
Netizen yang ini antara berpikir simpel atau tak mau repot. Kalimat lanjutannya berisi tulisan Terima Kasih. Foto: Twitter
Nah yang melengkapi kalimat spanduk ini kayaknya sedang galau. Tulisan spanduknya dibuat seperti curahan isi hati yang gagal move on. Foto: Twitter
Namanya juga berkreasi, netizen bebas melanjutkan tulisan di spanduk ini. Di sini tertulis jual gorengan dan mie goreng. Foto: Twitter
Warung ini sedia bermacam-macam gorengan dan apa hayooooo? Duh kok malah main tebak-tebakan. Foto: Twitter
Siapa yang sering dijanjikan harapan palsu? Coba datang ke warung ini, katanya jual harapan juga.Foto: Twitter
Akhirnya misteri spanduk gorengan ini terpecahkan saat ada netizen yang mengunggah foto bagian belakang spanduk. Ternyata tulisannya 'Terima Pesanan' Foto: Twitter