Sayang Dilewatkan! 8 Restoran Ini Tawarkan Pemandangan Laut Biru!

Galeri Foto

Sayang Dilewatkan! 8 Restoran Ini Tawarkan Pemandangan Laut Biru!

Istimewa - detikFood
Jumat, 20 Jul 2018 18:52 WIB

Jakarta - Ingin suasana makan sambil ditemani deburan ombak di Australia? Datangi saja 8 restoran ini. Makan di sana serasa makan di tengah laut!

Sedang berada di Western Australia? Jangan lupa mampir ke Bathers Beach House. Restoran di pinggir pantai ini punya desain yang sangat modern. Foto: bathersbeachhouse
Tak jauh berbeda dengan Bathers Beach House, Pee Wee juga sediakan pemandangan pantai dengan interior restoran modern minimalis. Hanya saja letaknya di Darwin, Northern Terriotory. Foto: peewee
 
Kalau ingin ngopi di pinggir pantai Queensland datang saja ke Beach Shack. Di sini tersedia kopi premium lengkap dengan beragam snack seperti zucchini chips, chorizo hingga roti pita. Foto: beachshack
Makan di sini serasa makan di tengah lautan. Ini karena dinding restoran terbuat dari kaca hingga deburan ombak pantai sangat terlihat. Pemandangan ini bisa didapat pengunjung Icebergs Dining Room di wilayah New South Wales. Foto: Icebergsdiningroom
Ada dua cabang The Bottle of Milk, kalau inginkan suasana pantai yang cerah, datang ke cabangnya di wilayah Torquay, Victoria. Restoran ini tawarkan suasananya santai dan burger lezat. Foto Tristan Hickman
Sesuai namanya, Dunalley Fish Market sajikan fish and chips lezat di wilayah Dunalley, Tazmania. Restoran ini sengaja dibuat seperti sebuah rumah. Namun berinterior alat pancing serta gambar ikan. Foto: Robert L
 
Di wilayah Port Willunga, South Autralia ada Staf of Greece. Restoran ini sajikan paduan menu Australia, Mediterania, dan Asia. Tersedia tiram, sashimi hingga Coorong Angus. Foto:  Staf of Greece
Regatta Restauran & Bar hadirkan sajian seafood lezat dengan suasana makan yang mewah. Tak heran kalau restoran yang terletak di Waverley, New South Wales ini sering dijadikan tempat pertunangan atau pun acara romantis lain. Foto: Regatta
Sayang Dilewatkan! 8 Restoran Ini Tawarkan Pemandangan Laut Biru!
Sayang Dilewatkan! 8 Restoran Ini Tawarkan Pemandangan Laut Biru!
Sayang Dilewatkan! 8 Restoran Ini Tawarkan Pemandangan Laut Biru!
Sayang Dilewatkan! 8 Restoran Ini Tawarkan Pemandangan Laut Biru!
Sayang Dilewatkan! 8 Restoran Ini Tawarkan Pemandangan Laut Biru!
Sayang Dilewatkan! 8 Restoran Ini Tawarkan Pemandangan Laut Biru!
Sayang Dilewatkan! 8 Restoran Ini Tawarkan Pemandangan Laut Biru!
Sayang Dilewatkan! 8 Restoran Ini Tawarkan Pemandangan Laut Biru!
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads