Jakarta - Sajian khas Jawa Timur ini enak juga buat makan siang. Potongan lontong yang dipadu dengan daging kenyal dan kuah manis gurih terasa nikmat.
Galeri Foto
10 Racikan Tahu Campur Surabaya Ini Cocok Buat Makan Siang

Dari tampilannya saja sudah menggoda ya. Tahu campur dengan paduan kikil dan tulang muda makin enak disantap dengan mi, selada hingga kerupuk. Mantap! Foto: Instagram @surabayafoodies
Tahu campur yang satu ini bisa Anda temukan di jalan Kalasan 22, Surabaya. Racikan H. Abdul Mahfud ini memang terkenal enak. Dengan paduan daging yang empuk. Foto: Instagram @sbykulinerinfo
Kuah cokelatnya punya sensasi rasa gurih dan sedikit manis. Kalau mau makin enak, tambah saja dengan sambal dan kerupuk. Dinikmati hangat-hangat makin mantap. Cocok jadi menu makan siang. Foto: Instagram @andrianidyandra
Sebelum disajikan dalam piring. Begini tampilan tahu campur khas Jawa Timur. Lihat tuh di dalam pancinya terdapat potongan daging dan lemak yang kenyal empuk. Ditambah dengan selada, mie dan bumbu petis. Uenaak! Foto: Instagram @incipsitik
Paket komplet! Ada mi kuning, tauge, tahu dan daging plus kikil. Disiram kuah cokelat dan ada tambahan petis serta kerupuk. Foto: Instagram @r47natjan
Arek Jawa Timur pasti sudah tahu rasa masakan ini. Tahu campur memang punya citarasa enak dan unik. Yuk, cicip! Foto: Instagram @waosansurakarta
Lemak yang ada di selipan daging sapi makin enak dinikmati dengan kuah cokelat yang hangat. Tak hanya di Surabaya, Lamongan juga terkenal dengan sajian tahu campurnya. Foto: Instagram @cureniawan
Duh, kuahnya itu loh yang bikin enak! Jadi nggak sabar nyicip tahu campur nih. Foto: Instagram @indonesiafoodjourney
Seporsi tahu campur ini harganya cuma 20 ribu. Nggak tahan kan lihat kikil plus kuah yang disiram ke piring? Foto: Instagram @ericekos
Tahu campur dengan paduan kikil dan paru yang kenyal bisa bikin makan siang makin mantap. Jangan lupa tambahkan lontong, kerupuk dan sambal. Foto: Instagram @sansanhildagusria